Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Blunder Kikuk Pemain Termahal Chelsea Bikin Kalah, Pochettino: Kesal Sih, tapi Percaya Proses!

By Beri Bagja - Senin, 4 September 2023 | 08:00 WIB
Moises Caicedo (depan) berduel dengan Orel Mangala dalam laga Liga Inggris, Chelsea vs Nottingham Forest di Stamford Bridge, London (2/9/2023). (JUSTIN TALLIS/AFP)

BOLASPORT.COM - Start horor Moises Caicedo berlanjut di Chelsea. Dia dicap sebagai penyebab kekalahan The Blues dari Nottingham Forest.

Moises Caicedo tak akan lepas dari sorotan media maupun pandit dan warganet menyoal statusnya sebagai pemain termahal Liga Inggris.

Gelandang Ekuador bernilai 115 juta pounds itu pun ibarat tampil dengan beban ekstra di pundak setiap kali tampil.

Setelah melakoni debut horor dengan menyebabkan penalti dalam kekalahan Chelsea dari West Ham, aksi kikuk Caicedo kembali menuai bencana.

Sabtu (2/9/2023), pemuda 21 tahun ini punya andll besar dalam tumbangnya London Biru kala menjamu Nottingham Forest.

Mentas di Stamford Bridge pada pekan keempat Liga Inggris, Chelsea dibekuk klub yang nyaris terdegradasi musim lalu dengan skor 0-1.

Gol tunggal pemain singkiran Man United, Anthony Elanga, memberi pukulan kedua bagi skuad Mauricio Pochettino musim ini.

Baca Juga: Realitas Kejam Chelsea, Bakar Duit 19,4 Triliun untuk Ciptakan Rekor Terparah di Liga Inggris

Prosesnya berawal dari ketidaksinkronan antara pemain Chelsea sendiri.

Axel Disasi yang beroperasi di sisi kanan pertahanan memberikan bola kepada Conor Gallagher.