Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Swansea City Bersedia Bela Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Belum Putuskan Kecuali...

By Bagas Reza Murti - Selasa, 5 September 2023 | 18:00 WIB
Bek Swansea City keturunan Indonesia, Nathan Tjoe-A-On. (INSTAGRAM.COM/NATHANTJOEAON)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong buka suara soal rencana pemain Swansea City, Nathan Tjoe-A-On yang dikabarkan bersedia membela timnas Indonesia.

Baru-baru ini beredar kabar di media bila pemain berkebangsaan Belanda keturunan Indonesia, Nathan Tjoe-A-On bersedia membela timnas Indonesia.

Pemain berusia 21 tahun tersebut menyatakan bila dirinya ingin berkostum merah-putih kepada salah satu portal media.

Nathan Tjoe-A-On merupakan pemain Swansea City berposisi bek kiri.

Ia mengawali karier di klub Belanda, Excelsior dan baru saja ditransfer Swansea City pada musim 2023-2024.

Baca Juga: Modal TC di Malaysia, Pelatih Taiwan Spesifik Waspadai 5 Pemain Abroad Timnas U-23 Indonesia

Sasongko Dwi Saputro/BOLASPORT.COM
Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong dan Rizky Ridho dalam konferensi pers jelang Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Swiss-Bellhotel, Solo, Selasa (5/9/2023)

Menanggapi kabar tersebut, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong pun buka suara.

Menurut pelatih asal Korea Selatan itu, Nathan sudah bersedia membela timnas Indonesia.

Namun ia harus melewati jalur naturalisasi dulu sebelum membela pasukan Garuda.