Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

China Open 2023 - Kritik Pedas Eng Hian untuk Ana/Tiwi yang Unggul 11-2, tapi Tersingkir Usai Ditikung Wakil Malaysia

By Delia Mustikasari - Kamis, 7 September 2023 | 06:00 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Febriana Dwipujikusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, pada babak pertama China Open 2023 di Olympic Sports Center, Changzhou, China, Rabu (6/9/2023). (PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, mengalami kekalahan menyakitkan pada babak pertama China Open 2023.

Kemenangan di depan mata hilang setelah ditikung wakil Malaysia, Anna Ching Yik Cheong/Teoh Mei Xing, dari kedudukan 11-2 pada gim ketiga atau penentuan.

Ana/Tiwi akhirnya harus mengakui keunggulan wakil Negeri Jiran tersebut, dengan skor 21-19, 15-21, 20-22 setelah melalui duel sengit di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, China, Rabu (6/9/2023).

"Ini hal yang seharusnya sudah bisa menjadi pelajaran kemarin saat terjadi pada Kejuaraan Dunia. Tetapi, ini terulang kembali," kata pelatih kepala ganda putri nasional Indonesia, Eng Hian, dalam siaran resmi PBSI.

Pada awal gim pertama, kedua pasangan masih cukup sering melakukan kesalahan sendiri.

Ana/Tiwi dan Cheong/Toh saling berbalas poin hingga membuat Kedudukan berimbang pada skor 7-7.

Namun, Ana/Tiwi harus lebih dulu tertinggal hingga interval gim pertama dengan skor 8-11.

Selepas jeda, Ana/Tiwi masih berupaya mengejar ketertinggalan mereka. Kesalahan sendiri masih menjadi pekerjaan rumah bagi anak didik Eng Hian itu.

Ana/Tiwi masih harus tertinggal tiga poin pada skor 11-14.

PP PBSI
Pelatih kepala ganda putri nasional Indonesia, Eng Hian, mendampingi pemain pada China Open 2023 di Olympiac Sports Center Gymnasium, Changzhou, China, Rabu (6/9/2023).