Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Kali Gagal ke Piala Asia U-23, Mampukah Shin Tae-yong Bawa Timnas U-23 Indonesia Cetak Sejarah?

By Wila Wildayanti - Kamis, 7 September 2023 | 08:15 WIB
Mampukah Shin Tae-yong membawa timnas U-23 Indonesia mencatatkan sejarah baru di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. (LUKMAN ADHI KURNIAWAN/BOLASPORT.COM)

Dengan begitu, Shin Tae-yong harus membawa Tim Merah Putih meraih kemenangan atas Turkmenistan, yang melakukan start dengan sangat bagus.

Tantangan semakin berat apabila melihat catatan perjalanan Timnas U-23 Indonesia saat tampil di Piala Asia U-23.

Baca Juga: Siap Menjalani Debutnya di Timnas U-23 Indonesia, Rayhan Hannan Siap Curi Ilmu Baru

Kiprah Timnas U-23 Indonesia pada ajang ini belum mentereng sama sekali.

Sejak pertama kali Piala Asia U-23 digelar pada tahun 2014, Timnas U-23 Indonesia bahkan sama sekali belum pernah lolos ke putaran final.

Dengan begitu, artinya pada lima edisi sebelumnya, Timnas U-23 Indonesia belum pernah berpartisipasi.

Tim Merah Putih selalu gagal mengamankan tiket ke Piala Asia U-23.

Garuda Muda selalu gagal pada babak Kualifikasi Piala Asia U-23 dari edisi 2013, 2016, 2018, 2020, sampai terakhir 2022.

Pada edisi terakhir, kala itu Timnas U-23 Indonesia sudah ditukangi oleh Shin Tae-yong.

Kegagalan Shin Tae-yong saat itu memang terjadi karena situasi yang tidak mudah.