Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Hasil ASEAN di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 - Brunei Paling Tragis, Rival Timnas U-23 Indonesia Kompak Amankan Poin

By Abdul Rohman - Kamis, 7 September 2023 | 07:50 WIB
Thailand U-23 yang menempati Grup H mampu melibas sesama negara ASEAN, Filipina U-23, dengan skor 5-0 di Chonburi Stadium, Thailand, Rabu (6/8/2023). (TWITTER AFC ASIAN CUP)

BOLASPORT.COM - Sejumlah tim-tim asal ASEAN telah melakoni pertandingan perdana di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Hasil paling tragis ditorehkan Brunei Darussalam U-23 yang tergabung di Grup A kala berjumpa Yordania.

Brunei Darussalam U-23 takluk dengan skor 9-0 dari Yordania U-23 di Prince Mohammad Stadium, Yordania, Rabu (6/9/2023).

Jalannya pertandingan, Yordania U-23 unggul 3-0 hingga turun minum.

Enam gol sisanya tercipta pada babak kedua.

Kini Yordania U-23 yang mengumpulkan tiga poin menempati puncak klasemen Grup A.

Ditempel Oman U-23 di urutan kedua yang juga meraih kemenangan 0-2 atas Oman U-23.

Sementara rival timnas U-23 Indonesia, Vietnam U-23, Malaysia U-23, dan Thailand U-23, kompak meraih kemenangan.

Baca Juga: Taiwan Ingin Tiru Senjata Pratama Arhan untuk Lawan Timnas U-23 Indonesia

Vietnam U-23 yang menempati Grup C sukses membungkam Guam dengan skor 6-0 di Viet Tri Stadium, Vietnam, Rabu (6/8/2023).