Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Pelatih Inter Miami Tetap Kalem meski Tahu Ada yang Tidak Beres dengan Lelahnya Lionel Messi

By Raka Kisdiyatma Galih - Sabtu, 9 September 2023 | 00:15 WIB
Lionel Messi merayakan gol untuk timnas Argentina ke gawang timnas Ekuador dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL di Stadion El Monumental, Kamis (7/9/2023) waktu setempat. (TWITTER.COM/CONMEBOL)

BOLASPORT.COM - Pelatih Inter Miami, Gerardo 'Tata' Martino, tetap kalem meski Lionel Messi berpotensi mengalami cedera usai memperkuat timnas Argentina menghadapi timnas Ekuador di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Sang juara bertahan, timnas Argentina, memulai kiprahnya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL (Amerika Selatan) dengan hasil positif.

Menjamu timnas Ekuador pada matchday 1 di Estadio El Monumental, Jumat (8/9/2023) pagi WIB, Tim Tango menang tipis 1-0.

Satu-satunya gol yang diciptakan Argentina dalam pertandingan itu dilesakkan oleh sang kapten, Lionel Messi.

Messi mencatatkannya melalui aksi tendangan bebas.

Argentina mendapat hadiah freekick usai Lautaro Martinez dilanggar pemain Ekuador pada menit ke-78.

Messi pun mengambil tendangan bebas tersebut.

Baca Juga: Dampak Messi Lebih Besar, MLS Ternyata Tidak Lupa Jasa Beckham

La Pulga kemudian melepaskan tendangan kaki kiri melengkung yang mengarah ke sisi kanan gawang Ekuador.

Kiper Hernan Galindez hanya mampu melihat bola masuk ke dalam gawangnya dan membuat Argentina unggul 1-0 atas Ekuador.