Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Turkmenistan Mergen Orazov memberikan pendapatnya setelah dikalahkan timnas Indonesia di FIFA Matchday.
Turkmenistan dikalahkan timnas Indonesia dengan skor 0-2 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (8/9/2023) malam WIB.
Tim besutan Mergen Orazov itu kebobolah oleh Dendy Sulistyawan pada menit ke-19 dan Egy Maulana Vikri pada menit ke-90+1.
Setelah pertandingan, Mergen Orazov mengaku puas dengan penampilan pemainnya meski mereka kalah.
Lebih lanjut ia memahami bahwa ada masalah di timnya sehingga kalah melawan skuad Garuda.
Menurutnya, timnya kurang dalam penyelesaian akhir sehingga tidak dapat mencetak gol ke gawang Nadeo Argawinata.
"Saya sudah puas dengan perkembangan tim," kata Mergen Orazov kepada awak media termasuk BolaSport.com.
"Namun yang jadi masalah di sini tentang finishing.
"Namun saya sudah merasa puas dengan permainan yang dilakukan hari ini dan semoga ada kesempatan lagi untuk bermain lagi," ujarnya.
Sebelumnya, Turkmenistan sudah menjalani sejumlag laga pertandingan.
Mereka kalah dari Oman (0-2) pada Juni lalu.
Masih pada bulan Juni, Turkmenistan kalah 1-2 dari Uzbekistan.
Mereka juga melawan Tajikistan dan hasilnya imbang 1-1.
Turkmenistan juga pernah melawan Malaysia pada Maret 2023.
Hasilnya merekan kalah dengan skor 0-1 dari tim besutan Kim Pan-gon itu.
Sementara itu di kubu timnas Indonesia, pelatih Shin Tae-yong mengungkapkan taktiknya sehingga timnas Indonesia bisa menang melawan Turkmenistan.
"Pemain ini belum lengkap ya karena ada di U-23," kata Shin Tae-yong.
"Jadi pertandingan ini kita menenggunakan tiga bek ya.
"Di babak kedua kita mau fokus menyerang jadi kita ganti dengan 4-4-2.
"Di menit akhir kita ganti 3-4-3 tapi pemain bisa mengikuti instruksi dengan baik," ujarnya.