Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Lobi Klub Luar Negeri Agar Bisa Lepas Pemainnya ke Timnas U-24 Indonesia

By Lukman Adhi Kurniawan - Senin, 11 September 2023 | 22:40 WIB
Manajer Timnas U-23 Indonesia, Endri Erawan, menghadiri sesi latihan skuad Garuda Muda di Stadion Sriwedari, Solo, Senin (11/9/2023) jelang laga penentuan Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 20223 kontra Turkmenistan. (MUHAMMAD HADI FATHONI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Anggota Exco PSSI, Endri Erawan, menjelaskan pihaknya sudah menjajaki komunikasi dengan klub terkait pemanggilan pemain ke timnas U-24 Indonesia.

Seperti diketahui, TC timnas U-24 Indonesia sudah dimulai sejak 7 September lalu.

TC ini sebagai persiapan jelang Asian Games 2023 yang akan bergulir pada 23 September hingga 8 Oktober 2023.

Nantinya ada tiga senior yang akan dipanggil untuk skuad ini.

Dua diantaranya adalah Jordi Amat yang bermain di tim asal Malaysia Johor Darul Tazim dan Asnawi Mangkualam dari Jeonnam Dragons.

Baca Juga: Piala Asia U-23 2024 Tidak Masuk Kalender FIFA, Erick Thohir Akan Langsung Lobi Klub untuk Lepas Pemain ke Timnas U-23 Indonesia

Endri Erawan menjelaskan, secara keseluruhan pemanggilan pemain akan dimaksimalkan.

Namun, untuk pemain yang berkarir di luar negeri (diaspora), kemungkinan tidak akan mudah.

Apalagi, pada tanggal tersebut tidak masuk dalam agenda FIFA.

"Mudah mudahan tidak (tidak ada masalah)."

"Kalau yang abroad akan ada kendala," kata Endri Erawan saat ditemui setelah sesu latihan timnas U-23 Indonesia di Stadion Sriwedari, Senin (11/9).

Baca Juga: Alasan Shin Tae-yong Waspadai Penuh Timnas U-23 Turkmenistan

Sementara itu, pemain yang bermain di Liga 1 sudah mulai ada komunikasi dengan klub.

Bahkan, pelatih Indra Sjafri turun langsung untuk berbicara dengan klub agar melepas pemainnya ke timnas U-24 Indonesia.

"Tapi yang di dalam negeri komunikasi."

"Sudah berlangsung sejak dari beberapa hari yang lalu."

"Dari coach indra ke klub sudah ada komunikasi," tambahnya.

Baca Juga: Soroti Ernando Ari yang Nganggur Lawan Taiwan, Pelatih Turkmenistan Tak Pilih-pilih Waspadai Pemain Timnas U-23 Indonesia

Endri menilai bahwa pemain-pemain terbaik timnas U-24 Indonesia masuk dalam daftar.

Namun, tidak semuanya sudah dipastikan dilepas klubnya ke TC di Jakarta.

Salah satunya adalah Jordi Amat yang masuk dalam daftar.

Apalagi, Jordi adalah salah satu pemain andalan di JDT.

PSSI akan berusaha mendatangkan pemain sesuai dengan permintan Indra Sjafri untuk bermain di Asian Games 2023 nanti.

"Tinggal masalah perizinan, Jordi Amat belum tentu bisa tapi masuk dalam longlist," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P