Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hong Kong Open 2023 - Head-to-head Sempurna Pramudya/Yeremia, Indonesia Auto Senyum di Babak Pertama?

By Agung Kurniawan - Selasa, 12 September 2023 | 11:45 WIB
Ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan memiliki modal apik menjelang babak pertama Hong Kong Open 2023 (PBSI)

BOLASPORT.COM - Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan memiliki modal apik menghadapi babak pertama Hong Kong Open 2023.

Pramudya/Yeremia akan menjadi salah satu wakil Indonesia di ganda putra yang tampil pada hari pertama Hong Kong Open 2023, Selasa (12/9/2023).

Pada babak pertama turnamen berlevel super 500 ini, Pramudya/Yeremia dipastikan bersua wakil Jepang Ayato Endo/Yuta Takei.

Menghadapi ganda putra peringkat ke-32 dunia tersebut, label sebagai favorit pemenang akan tersemat di pundak Pramudya/Yeremia.

Menilik dari rekor pertemuan atau head-to-head, ganda putra peringkat ke-22 dunia tersebut sangat dominan saat bersua Endo/Takei.

Dilansir BolaSport.com dari laman BWFTournamentsoftware, Pramudya/Yeremia dan Endo/Takei sudah bertemu tiga kali sejauh ini.

Dalam tiga pertemuan yang telah terjadi tersebut, Pramudya/Yeremia selalu mampu mengalahkan juara Canada Open 2022 itu.

Tiga kemenangan Pramudya/Yeremia itu semuanya diraih melalui pertandingan tiga gim atau rubber game.

Pertemuan pertama kedua ganda putra tersebut terjadi pada babak kedua turnamen Spain Masters 2023 bulan Maret lalu.

Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2023 - Hantu Lama Jonatan Christie Dekati Babak Utama, Pemain Peringkat 228 Jadi Korban

Saat itu, juara Asia 2022 tersebut mengalahkan Endo/Takei dalam durasi total pertandingan selama 49 menit.

Dominasi Pramudya/Yeremia berlanjut tatkala mereka kembali bersua Endo/Takei pada babak pertama Thailand Open 2023.

Sedangkan pertemuan terakhir terjadi pada turnamen bergengsi China Open 2023 yang bergulir pada pekan kemarin.

Pada turnamen BWF Super 1000 tersebut, Pramudya/Yeremia kembali menjegal langkah Endo/Takei pada babak pertama.

Baca Juga: Jadwal Hong Kong Open 2023 - 5 Ganda Putra Indonesia Tatap Ujian Perdana, Derbi Apri/Fadia vs Ana/Tiwi Pastikan Tiket 16 Besar

Kemenangan menjadi harga mati bagi pasangan Merah-putih tersebut untuk bisa melaju sejauh mungkin dan membuktikan diri.

Pasalnya, Pramudya/Yeremia menjadi salah satu ganda putra Indonesia yang sedang mengalami inkonsistensi performa tahun ini.

Jika berhasil mengalahkan Endo/Takei, kemungkinan besar Pramudya/Yeremia menghadapi unggulan keempat asal Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Pertandingan babak utama Hong Kong Open 2023 sendiri dilangsungkan hari ini, Selasa (12/9/2023) mulai pukul 15.00 WIB.

Berikut rekor pertemuan antara Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan dan Ayato Endo/Yuta Takei.

Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Ayato Endo/Yuta Takei 3-0

China Open 2023 - Babak pertama
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Ayato Endo/Yuta Takei 22-20, 19-21, 21-17

Thailand Open 2023 - Babak pertama
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Ayato Endo/Yuta Takei 21-16, 21-23, 21-18

Spain Masters 2023 - Babak kedua
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Ayato Endo/Yuta Takei 21-14, 20-22, 21-16

Baca Juga: Dibandingkan dengan Tontowi/Liliyana, Rexy Mainaky Bela Anak Asuhnya Meski 3 Kali Gagal di Final

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P