Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Messi Menghilang Jelang Lawan Bolivia

By Ade Jayadireja - Selasa, 12 September 2023 | 13:00 WIB
Kapten timnas Argentina, Lionel Messi mencetak gol tendangan bebas ke gawang Ekuador pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Jumat (8/9/2023) pagi WIB. (JUAN MABROMATA)

BOLASPORT.COM - Lionel Messi 'menghilang' jelang laga tandang Argentina melawan Bolivia.

Argentina akan melanjutkan perjuangan dalam Kualfikasi Piala Dunia 2026 dengan menyambangi markas Bolivia.

Duel kedua tim dijadwalkan berlangsung pada Selasa (12//9/2023) di Estadio Hernando Siles.

Lionel Messi ikut rombongan Tim Tango ke La Paz.

Namun, menurut laporan Telam yang dikutip BolaSport.com, sang kapten tidak ikut sesi latihan terakhir sebelum pertandingan.

Kabar ini menimbulkan keraguan mengenai keterlibatan Messi untuk duel kontra Bolivia.

Messi memang datang ke markas Bolivia dalam kondisi kurang fit.

Dia mengalami ketidaknyamanan di bagian hamstring ketika bertanding melawan Ekuador.

Pelatih Argentina, Lionel Scaloni, sebelumnya sudah mengonfirmasi bahwa Messi bebas dari cedera.

Perkara apakah La Pulga akan bermain sebagai starter, menjadi pemain cadangan, atau tidak bermain sama sekali, masih akan ditentukan sampai detik akhir jelang laga.