Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Gelandang timnas Inggris, Jude Bellingham, berhasil menyamai prestasi hebat legenda Liverpool usai tampil gemilang saat melawan timnas Skotlandia.
Timnas Inggris menjalani laga persahabatan FIFA Matchday melawan timnas Skotlandia.
Laga Derbi Britania itu berlangsung di Hampden Park, Glasgow, Rabu (13/9/2023) dini hari WIB.
Hasilnya, pasukan Gareth Southgate menang 3-1 atas timnas Skotlandia.
Tim tamu mengawali pesta dengan golnya berkat gol yang dibuat oleh Phil Foden pada menit ke-32.
Tiga menit kemudian, The Three Lions mampu mencetak gol keduanya lewat Jude Bellingham (35').
Gol dari Foden dan Bellingham membuat timnas Inggris unggul 2-0 atas timnas Skotlandia di babak pertama.
Baca Juga: Messi Teramat Luar Biasa, Negara Musuh Jadi Ikut Patuh ke Argentina
Timnas Skotlandia berhasil membalas satu gol lewat gol bunuh diri Harry Maguire di menit ke-67.
Tanpa sengaja Maguire membelokkan bola ke gawang kawalan Aaron Ramsdale saat mencoba mengantisipasi umpan Andy Robertson dari sisi kanan.
Setelah kebobolan gol bunuh diri Maguire, timnas Inggris kembali mencetak gol ke gawang timnas Skotlandia di menit ke-81.
Gol ketiga milik timnas Inggris dilesakkan oleh bomber Bayern Muenchen, Harry Kane, usai menerima assist dari Bellingham.
Setelahnya tidak ada gol yang tercipta dan timnas Inggris menang 3-1 atas timnas Skotlandia.
Kemenangan timnas Inggris semakin spesial berkat torehan gemilang Bellingham.
Satu gol plus satu assist-nya pada laga kali ini membuat Bellingham menjadi pemain Inggris pertama yang mencetak gol sekaligus assist dalam pertandingan melawan timnas Skotlandia.
Baca Juga: Calon Pemain Real Madrid Kirim Pesan Khusus, Mbappe Diminta Hadi
Sosok terakhir asal Inggris yang berhasil melakukannya adalah Kevin Keegan.
Dilansir BolaSport.com dari Opta Joe, Kevin Keegan, yang merupakan legenda Liverpool, melakukannya pada Mei 1979.
Tampil sebagai kapten timnas Inggris, Keegan mencetak gol ketiga bagi tim dalam kemenangan 3-1 atas Skotlandia pada laga yang berlangsung di Stadion Wembley kala itu.
Adapun kemenangan atas timnas Skotlandia juga membuat timnas Inggris mengukir satu rekor hebat.
Satu rekor hebat itu adalah timnas Inggris meraih kemenangan ke-600 di level internasional.
Masih dari Opta Joe, hal itu membuat timnas Inggris menjadi timnas pertama di Eropa yang mencapai 600 kemenangan di level internasional.