Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Malaysia dipastikan tetap lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024 hal ini seiring dengan pengumuman resmi dari AFC.
Pengumuman resmi dirilis AFC pada Rabu (13/9/2023) sekitar pukul 17.00 WIB soal 16 tim yang dipastikan lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024.
AFC menyertakan Malaysia sebagai salah satu dari tim yang lolos tersebut.
Bersamaan dengan itu pula, Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) mengumumkan timnya lolos ke Piala Asia U-23 2024 melalui sosmed mereka.
Hal ini berarti, AFC tak menerima protes Iran yang merasa terdapat kejanggalan di partai terakhir mereka lawan Uzbekistan.
Tahniah Malaysia! ????????
Skuad Harimau Malaya B-23 kendalian E. Elavarasan layak ke Piala Asia B-23 2024 di Qatar, 15 April-3 Mei 2024 selepas berjaya mengisi salah satu daripada empat slot pasukan tempat kedua terbaik kumpulan dalam saingan kelayakan!#FAM #HarimauMalaya #AFCU23 pic.twitter.com/48qol8IBzM
— FA Malaysia (@FAM_Malaysia) September 13, 2023
Sebelumnya, dilansir BolaSport.com dari The ASEAN Ball, ternyata Malaysia belum sah lolos ke Piala Asia U-23 2024 karena masih menunggu keputusan AFC.
Hal ini disebabkan Iran (peringkat 5 runner-up terbaik) melayangkan protes ke AFC karena kejadian kontroversial saat laga lawan Uzbekistan di grup E.
Wasit melakukan kesalahan yang fatal karena bek Uzbekistan Abdukodir Khusanov mendapat dua kartu kuning yakni tepatnya pada menit ke-40 dan 90'.
Akan tetapi wasit tidak mengeluarkan kartu merah kepada pemain tersebut.