Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Banjir Sanksi Akibat Kericuhan Suporter Lawan Persib, Dihukum Kerja Sosial hingga Denda Puluhan Juta

By Arif Setiawan - Kamis, 14 September 2023 | 16:05 WIB
Sejumlah suporter yang melempar air mineral dalam bungkus plastik. Mereka melempar ke arah lapangan tepat setelah peluit panjang ditiup wasit tanda laga antara Persija Jakarta vs Persib Bandung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi berakhir. (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta mendapatkan banyak sanksi buntut kericuhan suporter pada laga melawan Persib Bandung.

Sebagai informasi, PSSI baru saja merilis hasil sidang Komdis PSSI tangggal 5 dan 7 September 2023.

Dari sidang tersebut, Persija menjadi klub yang paling banyak mendapatkan hukuman.

Semua tak terlepas dari tindakan tak terpuji oknum suporter di laga melawan Persib.

Duel antara Persija vs Persib sendiri terlaksana di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, 2 September 2023.

Tepat setelah peluit panjang tanda berakhirnya laga dibunyikan, kondisi sempat memanas di dalam stadion.

Terlihat ada beberapa oknum suporter yang melakukan pelemparan kemasan air mineral ke arah lapangan.

Bahkan sempat viral di media sosial terkait adanya salah satu suporter yang menjadi korban penganiayaan.

Korban tersebut dikabarkan oknum suporter Persib yang nekat datang ke stadion.

Baca Juga: Shin Tae-yong Dapat Kabar Baik Jelang Piala Asia 2023, Tak Perlu Habisin Energi seperti Piala AFF U-23 2023

Tak sampai di situ, kericuhan juga berlanjut ke luar stadion.

Akibat kejadian ini, Persija dikenai tiga hukuman.

Pertama yakni denda Rp 40 juta karena adanya oknum suporter yang melakukan pelemparan kemasan minuman.

Kemudian, Macan Kemayoran dihukum pembatasan pencetakan tiket mencapai 80 persen dari kapasitas stadion akibat keributan yang terjadi.

Terakhir, Persija juga disanksi kerja sosial.

Pihak Persija diwajibkan untuk melakukan pembinaan kepada suporter dengan melakukan kampanye perdamaian antar suporter.

Untuk lebih jelasnya, berikut hasil Sidang Komite Disiplin PSSI, 5 September 2023:

Baca Juga: Elkan Baggott Percaya Diri Timnas U-23 Indonesia Bisa Lolos Fase Grup Piala Asia U-23 2024, Ini Alasannya

1. Tim Madura United FC
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persita Tangerang vs Madura United FC
- Tanggal Kejadian: 1 September 2023
- Jenis Pelanggaran: dalam pertandingan tersebut ada 6 orang pemain mendapatkan kartu kuning
- Hukuman: sanksi denda Rp.50.000.000,-

2. Sdr. Hanif Abdurrauf Sjahbandi (Pemain Persija Jakarta)
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persija Jakarta vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 2 September 2023
- Jenis Pelanggaran: bertindak kasar menggunakan tubuhnya secara berlebihan terhadap pemain lawan serta mendapatkan kartu merah langsung
- Hukuman: tambahan larangan bermain sebanyak 2 pertandingan sejak keputusan diterbitkan dan berlaku pada pertandingan terdekat; sanksi denda Rp.10.000.000,-

3. Klub Persija Jakarta
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persija Jakarta vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 2 September 2023
- Jenis Pelanggaran: terjadi pelemparan kemasan minuman dalam jumlah banyak yang dilakukan oleh suporter Persija Jakarta di Tribun Barat ke arah pemain yang sedang menuju tunnel
- Hukuman: sanksi denda Rp.40.000.000,-

4. Klub PS. Barito Putera
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PS. Barito Putera vs Persis Solo
- Tanggal Kejadian: 3 September 2023
- Jenis Pelanggaran: terjadi pelemparan kemasan minuman yang dilakukan oleh suporter PS. Barito Putera di Tribun VIP ke arah bench tim lawan
- Hukuman: sanksi denda Rp.20.000.000,-

Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI, 7 September 2023:

1. Klub Persija Jakarta
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persija Jakarta vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 2 September 2023
- Jenis Pelanggaran: terjadi keributan yang dilakukan oleh suporter Persija Jakarta
- Hukuman: sanksi penutupan sebagian stadion berupa pembatasan pencetakan tiket sebesar 80% dari kapasitas stadion yang diizinkan, sebanyak 1 pertandingan saat menjadi tuan rumah

2. Klub Persija Jakarta
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persija Jakarta vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 2 September 2023
- Jenis Pelanggaran: terjadi keributan yang dilakukan oleh suporter Persija Jakarta
- Hukuman: sanksi Kerja Sosial, yaitu diwajibkan untuk melakukan pembinaan kepada suporter Persija Jakarta dengan melakukan kampanye perdamaian antar suporter

3. Sdr. Beckham Putra Nugraha (Pemain Persib Bandung)
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persija Jakarta vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 2 September 2023
- Jenis Pelanggaran: melakukan selebrasi yang berlebihan sehingga memancing reaksi dari penonton
- Hukuman: Teguran Keras

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P