Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hong Kong Open 2023 - Cara Simpel Si Kembar Taiwan Hadirkan Tragedi Fajar/Rian

By Agung Kurniawan - Jumat, 15 September 2023 | 13:15 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar ALFIAN/Muhammad Rian ARDIANTO, kembali tampil buruk pada babak kedua Hong Kong Open 2023 (PBSI)

BOLASPORT.COM - Fang-Chih Lee/Fang-Jen Lee merasa tak tertekan saat bersua Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto pada babak kedua Hong Kong Open 2023.

Hong Kong Open 2023 kembali mencetak kejutan tatkala ganda putra Indonesia, Fajar/Rian kandas pada fase 16 besar, Kamis (15/9/2023) kemarin.

Pada babak kedua turnamen BWF Super 500 tersebut, ganda putra peringkat pertama dunia itu berjumpa wakil Taiwan Fang-Chih Lee/Fang-Jen Lee.

Fajar/Rian tentunya difavoritkan untuk menjadi pemenang dalam pertandingan tersebut dan melaju ke babak perempat final.

Akan tetapi, hal itu tidak terwujud tatkala pasangan ganda putra kembar tersebut tampil solid sepanjang pertandingan berdurasi 42 menit.

Berlaga di Hong Kong Coliseum, Lee/Lee meraih kemenangan atas Fajar/Rian melalui straight game atau dua gim langsung 21-16, 21-19.

Kemenangan ini membawa ganda putra yang menduduki peringkat ke-24 dunia itu melaju ke babak delapan besar Hong Kong Open 2023.

Tidak hanya itu saja, Lee/Lee juga melanjutkan tren apiknya dalam hal catatan pertemuan menghadapi juara All England Open 2023 tersebut.

Ya, Lee/Lee belum pernah kalah dari Fajar/Rian dalam dua pertemuan sejak bersua di perempat final Spain Masters 2023.

Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2023 - Dendam Trauma 8 Kali Service Fault Terbalas, Leo/Daniel Bungkam Juara Eropa

Usai menuntaskan laga tersebut, Fang-Jen Lee mengaku tidak tertekan sama sekali saat berjumpa Fajar/Rian.

Menurutnya, presure justru berada di pundak pasangan Merah-putih tersebut dengan labelnya sebagai penghuni ranking satu dunia.

"Tekanan berada di mereka (Fajar/Rian)," kata Fang-Jen Lee, dilansir dari laman resmi BWF.

Lebih lanjut, Fang-Jen Lee tak segan mengungkapkan kiat dan siasatnya bisa meraih kemenangan kedua atas Fajar/Rian.

Baca Juga: Asian Games 2022 Sudah Mengetuk, Fajar/Rian Masih Bertarung dengan Diri Sendiri

Tidak ada hal yang sulit, Lee hanya menganalisis pertemuan terakhir dan mengambil keuntungan dari kesalahan lawan.

"Kami menganalisis pertemuan terakhir kami dengan mereka mencoba fokus dengan kelemahan dan ambil keuntungan," ucap Lee.

Di sisi lain, Aryono Miranat selaku pelatih ganda putra indonesia merasa Fajar/Rian sedang mengalami masalah dalam kepercayaan dirinya.

Fajar/Rian diharapkan bisa tampil lebih tenang lagi serta yakin di setiap pertandingan yang akan mereka jalani.

"Sekali lagi seperti yang saya sudah sampaikan minggu lalu, Fajar/Rian ini masalah kepercayaan diri," ucap Aryono.

"Harus lebih yakin, lebih tenang lagi dalam bermain dengan pola-pola lawan yang seperti apa pun," imubuhnya, melalui siaran PBSI.

Dengan keyakinan yang dimiliki Fajar/Rian dinilai akan bisa menghentikan apa pun strategi yang ditunjukkan oleh lawan.

Kini, Aryono berharap Fajar/Rian bisa bangkit memperbaiki performanya pada ajang Asian Games 2022 mendatang di Hangzhou, China.

"Kalau lebih yakin lagi, pasti pola-pola lawan seperti apapun bisa diatasi," ucap Aryono menjelaskan.

"Di samping itu memang harus lebih dikurangi lagi kesalahan-kesalahan sendiri, akurasi bola-bola datar dan placing harus lebih baik."

"Begitu juga dengan pertahanan, saya harap mereka bisa bangkit di turnamen ke depan yang sangat penting, yaitu Asian Games," imbuhnya.

Baca Juga: Ujian Mental Fajar/Rian, Tidak Mudah Teruskan Legasi Daddies-Minions dengan Standar Tingginya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P