Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Bicara Target Timnas U-24 Indonesia di Asian Games 2022, Enggan Muluk-muluk

By Wila Wildayanti - Jumat, 15 September 2023 | 17:00 WIB
Pelatih timnas U-24 Indonesia, Indra Sjafri, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlatih di Lapangan A, Senayan, Jumat (15/9/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-24 Indonesia, Indra Sjafri, berbicara soal target skuad Garuda Muda di ajang Asian Games 2022.

Timnas U-24 Indonesia saat ini tengah mempersiapkan tim untuk menghadapi Asian Games 2023.

Dalam ajang ini tim Merah Putih dipastikan bergabung dalam Grup F bersama Kirgiztan, Taiwan, dan Korea Utara.

Tim asuhan Indra Sjafri ini dijadwalkan bakal menjalani perjuangan pertama di Asian Games 2022 melawan Kirgiztan.

Baca Juga: Banyak Pemain Masih Absen, Hugo Samir Berharap Timnas U-24 Indonesia Komplet di Laga Perdana Asian Games 2022

Tim Merah Putih bakal melawan Kirgiztan pada Selasa (19/9/2023).

Meski perjuangan timnas U-24 Indonesia hanya tinggal empat hari lagi.

Tetapi, para pemain belum semua bergabung dalam pemusatan latihan (TC).

Bahkan dalam latihan yang berlangsung di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Jumat (15/9/2023) belum semua pemain ikut bergabung.

Masih ada tujuh pemain timnas U-24 Indonesia yang absen dalam latihan tersebut.