Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Saling Berbalas Gol, Dewa United Tahan Imbang Bhayangkara FC

By Metta Rahma Melati - Jumat, 15 September 2023 | 20:54 WIB
Egy Maulana Vikri sedang menguasai bola dalam laga pekan ke-12 Liga 1 2023 antara Dewa United versus Bhayangkara FC di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Jumat (15/9/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Bhayangkara FC bermain imbang melawan Dewa United dengan skor 2-2 pada pekan ke-12 Liga 1 2023-2024 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (15/9/2023).

Menit keenam, Bhayangkara FC mencetak gol melalui sepakan Arsa Ramadhan.

Skor 1-0 untuk keunggulan Bhayangkara FC.

Dewa United menyamakan kedudukan melalui Agung Mannan yang menyambut bola sudut dengan sundulan ke gawang pada menit ke-13.

Skor sama kuat 1-1.

Pertandingan memasuki menit ke-45+1, Bhayangkara FC mencetak gol melalui Sani Rizki Fauzi setelah bisa menggiring bola melewati kiper.

Skor 2-1 untuk keunggalan Bhayangkara dan bertahan hingga babak pertama selesai.

Baca Juga: 10 Pemain Berlabel Timnas Senior di Skuad Timnas U-24 Indonesia untuk Asian Games

Babak kedua, menit ke-46 Dewa United melakukam pergantian pemain.

Ady Setiawan menggantikan Henhen Herdiana dan Mochammad Zaenuri menggantikan Junior Eldstal.

Arsa Ramadhan ditarik keluar pada menit ke-56 digantikan Muhammad Rochman.

Menit ke-59, Alex Martins mencetak gol untuk Dewa United.

Skor menjadi sama kuat 2-2.

Surya Maulana digantikan Martua Sandeni Sudabutar pada menit ke-66.

Menit ke-83, Dimas Pamungkas masuk menggantikan Reza Kusuma dan Sani Rizki Fauzi digantikan Fandi Eko Utomo.

Nasir masuk menggantikan Majed Osman dan Egy Maulana Vikri digantikan Septian Bagaskara pada menit ke-86.

Hingga pertandingan berakhir skor tidak berubah, Dewa United menahan Bhayangkara dengan skor 2-2.

FT Dewa United Vs Bhayangkara FC (2-2): Agung Mannan 13', Alex Martins 59'/ Arsa Ramadhan 6', Sani Rizki Fauzi 45+1'

Kartu kuning: Junior Eldstal (20'), Agung Mannan (54'), Muhammad Rochman (58'), Ricky Kambuaya (70'), Dendy Sulistyawan (76'), Dimas Pamungkas (90+3').

Kartu merah: Agung Mannan (81', kartu kuning kedua).

Susunan Pemain:

Dewa United: 92- Sonny Ricardo Marciano, 47- Agung Mannan, 37- Alta Ballah, 12- Henhen Herdiana (Ady Setiawan 46'), 3- Junior Eldstal (Mochammad Zaenuri 46'), 19- Ricki Kambuaya, 6- Theo Fillo B.D Numberi, 17- Ahmad Nufiandani, 39- Alex Martins Ferreira, 10- Egy Maulana Vikri (Septian Bagaskara 86'), 11- Majed Osman Sobhi (Nasir 86')

Cadangan: 2- Moch Zaenuri, 4- Asep Berlian, 24- Ichdan Kurniawan, 1- M Natshir, 15- Rangga Muslim, 8- Nasir, 23- Ady Setiawan, 87- Ahmad Rusadi, 99- Septian Bagaskara, 7- Feby Eka

Pelatih: Johannes Hendrikus Olde Riekerink

Bhayangkara FC: 12- Awan Setho, 4- Anderson Salles, 66- David Maulana, 29- Muhammad Reza Kusuma (Dimas Pamungkas 83'), 15- Muhammad Surya Maulana (Martua Sandeni Sudabutar 66'), 10- Adam Ahmad Najem, 33- Matias Mier, 8- Muhammad Hargianto, 35- Arsa Ramadhan (Muhammad Rochman 59'), 22- Dendy Sulistyawan, 20- Sani Rizki Fauzi (Fandi Eko Utomo 83')

Cadangan: 99- Fandi Eko Utomo, 23- Wahyu Subo Seto, 5- Muhammad Fatchu Rochman, 14- Ramadhan Yusuf Fitra Al Akbar, 31- Dimas Juliono, 82- Martua Sandeni Siabutar, 7- Mhd Ragil, 18- Crislan Henruque Da Silva De Sousa, 28- Alsan Sanda, 1- Muchamad Aqil Savik

Pelatih: Emral Abus

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P