Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final Hong Kong Open 2023 - Leo/Daniel Hati-Hati, 'Daddies KW ' Makin Panas usai Menangi Duel Bapak-Bapak dengan Ahsan/Hendra

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 17 September 2023 | 09:53 WIB
Pasangan ganda putra Denmark, Kim Astrup /Anders Skaarup Rasmussen, pada final Kejuaraan Dunia 2023 di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Minggu (27/8/2023). (MADS CLAUS RASMUSSEN)

Akan tetapi, begitu menemukan kembali kepercayaan diri, Astrup/Rasmussen menjadi lawan yang sulit untuk dikalahkan, bahkan oleh pasangan-pasangan top.

Dari Kejuaraan Dunia hingga China Open mereka bahkan mencetak kemenangan atas tiga ganda putra terbaik saat ini yaitu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia/#1), Liang Wei Keng/Wang Chang (China/#2), dan Satwiksairaj Rankireddy (India/#3).

Dengan Fajar/Rian, Astrup/Rasmussen menegaskan keunggulan dalam rekor pertemuan menjadi 3-1 berkat kemenangan straight game 21-19, 21-19 di babak pertama China Open 2023.

Di final Hong Kong Open 2023 Astrup/Rasmussen akan menghadapi wakil Indonesia lainnya yaitu Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang dijuluki The Babies.

Dengan pasangan emas Kejuaraan Dunia Junior 2019 itu, Astrup/Rasmussen telah merasakan menang (3 kali) dan kalah (2 kali).

Dalam bentrok terakhir di babak kedua Malaysia Open 2023, Astrup/Rasmussen menggulung Leo/Daniel dengan skor telak 21-13, 21-9.

Adapun tiga pertemuan sebelum itu selalu ketat hingga lebih dari 1 jam. Rivalitas kedua pasangan makin menarik karena sempat berbalas selebrasi joget saat menang.

Jika melihat tren berbalas kemenangan dengan Leo/Daniel, Astrup/Rasmussen kebagian jatah kalah pada pertandingan nanti.

Akan tetapi, pasangan yang terkenal di kalangan fan bulu tangkis Indonesia karena jargon "Seksi Bukan Kepalang" itu ingin terus membangun momentum bagus mereka.

Baca Juga: Hong Kong Open 2023 - Gagal ke Final Jelang Asian Games 2022, Anthony Ginting Tetap Full Senyum