Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ultimatum Erick Thohir Kepada Pemain Timnas U-24 Indonesia Seusai Tekuk Kirgistan

By Wila Wildayanti - Selasa, 19 September 2023 | 23:15 WIB
Pemain timnas U-24 Indonesia, Syahrian Abimanyu saat menghadapi Kirgistan dalam laga perdana grup F Asian Games 2022, di Zhejiang Normal University East Stadium, Jinhua, China pada Selasa (19/9/2023). (NAIF AL' AS/NOC INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan ultimatum ke pada pemain timnas U-24 Indonesia setelah sukes mengalahkan Kirgistan.

Timnas U-24 Indonesia berhasil menaklukan Kirgistan 2-0 dalam laga perdana Grup F Asian Games 2022 di Zhejiang Normal University East Stadium, China, Selasa (19/9/2023).

Kemenangan skuad Garuda Muda diraih lewat gol yang dicetak Ramai Rumakiek dan Hugo Samir.

Hasil ini tentu saja menjadi kabar baik tim Merah Putih.

Baca Juga: Jadwal Selanjutnya Timnas U-24 Indonesia - Siap-siap Bantai Taiwan

Sebab gasil ini menjaga asa timnas U-24 Indonesia untuk bisa melangkah ke babak selanjutnya.

Meski timnas U-24 Indonesia masih memiliki dua pertandingan lagi dalam penyisihan Grup F ini.

Rizky Ridho dan kawan-kawan masih akan menjalani dua laga yakni melawan Taiwan (21/9/2023) dan Korea Utara pada 24 September mendatang.

Untuk itu, perjuangan Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan belum selesai di ajang empat tahunan ini.

Timnas U-24 Indonesia masih harus berjuang karena agar bisa menuju babak selanjutnya nantinya.