Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Exco PSSI Bertemu Shin Tae-yong Bahas Pemain Naturalisasi, Ditambah?

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 21 September 2023 | 06:30 WIB
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, saat ditemui di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Minggu (27/8/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, melakukan pertemuan dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Arya membeberkan beberapa bocoran hasil pembahasan dengan pelatih asal Korea Selatan itu.

Salah satu pembahasan yang dilakukan Arya dengan Shin Tae-yong tentang pemain naturalisasi.

Tidak dijelaskan secara pasti apakah Shin Tae-yong masih membutuhkan pemain naturalisasi di timnas Indonesia.

Sejak dipegang Shin Tae-yong, ada beberapa pemain naturalisasi berdarah Indonesia yang rela membela tim Merah Putih.

Mereka adalah Sandy Walsh, Jordi Amat, Shayne Pattynama, Ivar Jenner, dan Rafael Struick.

Untuk Sandy Walsh, Jordi Amat, dan Shayne Pattynama dinaturalisasi demi menambah kuat timnas Indonesia senior.

Baca Juga: Alfeandra Dewangga Tak Gentar Jay Idzes Dipanggil di Timnas Indonesia

Adapun untuk Ivar Jenner dan Rafael Struick, kedua pemain itu awal mula dinaturalisasi untuk membela timnas U-20 Indonesia di Piala Dunia U-20 2023.

Sayangnya, Piala Dunia U-20 2023 batal digelar di Indonesia.