Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Daniel Sianturi, Pengamat Sepak Bola
BOLASPORT.COM - Tiga ajang kompetisi antarklub di Benua Eropa di musim 2023-2024 sudah menuntaskan matchday pertama pada pekan ini.
Total 48 laga pertandingan telah digelar dengan 16 pertandingan masing-masing di Liga Champions, Liga Europa, dan UEFA Conference League.
Kiprah wakil-wakil Serie A Liga Italia di matchday pertama dinilai cukup bagus.
Musim lalu, tiga wakil dari Serie A sukses meluncur ke babak final tiga kompetisi antarklub Eropa meski pada akhirnya tak satu pun dari Inter Milan, AS Roma, dan Fiorentina yang sukses membawa pulang gelar juara.
Fiorentina yang merupakan runner-up Liga Konferensi Eropa musim lalu kembali berpartisipasi di ajang yang sama pada musim ini.
Menghadapi wakil Belgia, Genk, Fiorentina berhasil membawa pulang satu poin.
Dalam laga yang dipimpin wasit wanita asal Prancis, Stephanie Frappart, Fiorentina sukses menahan imbang tuan rumah dengan skor 2-2.
Di ajang Liga Europa, dua wakil Serie A memulai babak penyisihan grup dengan meraih kemenangan.
Baca Juga: Hasil Liga Europa - Diwarnai Comeback Sempurna, Liverpool Bungkam LASK