Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Lionel Messi ternyata lebih ingin bermain dengan Timnas Argentina di turnamen ini lebih dulu daripada Piala Dunia 2026.
Lionel Messi bisa dibilang sudah menamatkan sepak bola dalam kariernya.
Bagaimana tidak? Seluruh gelar sudah berhasil didapatkan oleh Messi baik di tingkat individu, klub, maupun tim nasional.
Gelar terakhir yang menjadi tanda Messi telah menamatkan sepak bola adalah trofi Piala Dunia 2022.
Setelah bermain sejak Piala Dunia 2006, Messi akhirnya mampu membawa pulang trofi paling bergengsi di dunia itu ke Argentina.
Dengan keberhasilannya meraih gelar juara Piala Dunia 2022, La Pulga sudah melengkapi seluruh pencapaiannya sebagai pesepak bola.
Bisa dibilang sudah tidak ada gelar lagi yang perlu dimenangi oleh Messi dalam kariernya.
Baca Juga: Badan Sudah Tua, Messi Harus Kuasai Jurus Tambahan untuk Selamat
Berbagai rekor pun sudah berhasil ditorehkan Messi sepanjang kariernya.
Meski demikian, Messi disebut-sebut masih ingin terus bermain sepak bola dan belum memikirkan masa pensiun.