Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Mooney VR46, Marco Bezzecchi, menunjukkan tajinya usai berhasil keluar menjadi yang tercepat pada sesi kualifikasi MotoGP India 2023.
Bezzecchi berhak atas raihan pole position alias posisi start pertama pada kualifikasi pada Sabtu (23/9/2023) di Sirkuit Buddh, Uttar Pradesh, India.
Anak didik Valentino Rossi itu menjadi pole sitter pertama MotoGP di India dengan catatan waktu lap terbaik 1 menit 43,947 detik.
Jorge Martin (Prima Pramac Racing) dan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) melengkapi baris start terdepan setelah menempati posisi ke-2 dan 3.
Jalannya Sesi
Sebanyak 12 pembalap mengikuti sesi Q1, dengan hanya dua pemilik catatan waktu terbaik yang akan lanjut ke sesi Q2 yang menentukan pole position.
Lima menit berjalannya sesi, Fabio Di Giannantonio dari tim Gresini Racing mencetak lap tercepat duluan dengan 1 menit 45,494 detik.
Pembalap Red Bull KTM, Brad Binder, merangsek tepat di bawahnya dengan hanya terpaut 0,067 detik.
Di Giannantonio kemudian mempertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 45,246 detik.
Namun posisi teratas milik pembalap Italia itu berhasil dipatahkan Binder yang mencetak waktu 1 menit 44,761 detik.
Run pertama selesai, Binder masih menempati posisi pertama yang kemudian diikuti pembalap CryptoDATA RNF, Raul Fernandez.
Saat sesi tersisa lima menit, ke-12 pembalap kembali memasuki lintasan untuk meningkatkan putaran mereka lagi.
Raul Fernandez mengkudeta posisi pertama milik Binder dengan catatan 1 menit 44,410 detik.
Alex Marquez ikut memanaskan persaingan dengan berada di urutan kedua tercepat. Apes, dia harus terjatuh karena mengalami highside crash di Tikungan 6.
Adik dari Marc Marquez itu sempat kesulitan untuk berdiri. Dia memegangi dada dan tangannya sebelum dibantu marshall keluar.
Terjatuhnya Alex Marquez merugikan pembalap lain di belakangnya karena terkena zona bendera kuning yang otomatis membatalkan catatan waktu mereka.
Alex Marquez selamat dan melaju ke Q2 bersama Raul Fernandez.
Disaster for @alexmarquez73 on his last flying lap! ????
He's secured a Q2 spot but he looked to be in a bit of pain when walking off ????#IndianGP ???????? pic.twitter.com/7HlPj5OlpK
— MotoGP™???? (@MotoGP) September 23, 2023
Kualifikasi 2 dimulai yang hanya diikuti dengan 11 pembalap karena Alex Marquez harus dibawa ke pusat medis sirkuit untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Juara dunia dua kali itu diketahui mengalami masalah pada tulang rusuk dan tangan kiri sehingga tidak bisa melanjutkan penampilannya.
Baca Juga: MotoGP India 2023 - Penakluk Venue Baru, Magis Sirkuit Buddh Bawa Marc Marquez ke Level Atas Lagi?
Sang kakak yaitu Marc Marquez tak mau kalah.
Spesialis sirkuit baru itu membuntuti pembalap Ducati, Jorge Martin, pada percobaan pertama demi meningkatkan kecepatannya.
Upaya Marquez belum berhasil setelah terjatuh di Tikungan 3 karena mengalami low side crash.
Jatuhnya Marquez tenyata mengganggu Francesco Bagnaia yang sedang melakukan lap cepat di belakangnya.
A small slide out for @marcmarquez93! ????
He's up and going again almost immediately! ????#IndianGP ???????? pic.twitter.com/mTPFewKmzN
— MotoGP™???? (@MotoGP) September 23, 2023
Adapun Martin berhasil mencetak catatan lap tercepat sebelum diungguli Marco Bezzecchi dengan 1 menit 44,401 detik.
Martinator kembali merebut posisi teratas usai mencetak 1 menit 44,153 detik pada putaran berikutnya.
Tersisa empat menit di kualifikasi, terjadi pemandangan menarik saat dua pembalap Repsol Honda membuntuti Pecco Bagnaia.
Selain Marquez kali ini hadir pula rekan setimnya, Joan Mir, yang akhirnya beranjak dari baris belakang sejak bergabung dengan Honda pada musim ini.
Juara MotoGP 2020 itu menembus posisi lima besar, sedikit lebih unggul daripada Marc Marquez di urutan keenam.
Adapun Bagnaia berada di posisi tiga besar. Sang juara bertahan barangkali bisa berbuat lebih karena dua kali hampir terjatuh dari motornya di lap tercepatnya.
Posisi teratas lantas diperebutkan Bezzecchi dan Martin. Bez akhirnya tetap mempertahankan posisinya di urutan pertama.
Raihan Bezzecchi melanjutkan tren kuat Mooney VR46 pada seri MotoGP India.
Tim besutan Valentino Rossi itu selalu menempatkan pembalap mereka di posisi teratas dalam semua sesi setelah Bezzecchi di FP1 dan FP2 lalu Luca Marini di Practice.
Sementara itu, Joan Mir mengakhiri Q2 dengan raihan terbaik musim ini usai berada di urutan kelima alias baris kedua.
Di baris terluar untuk syarat mengejar kemenangan ini, dia akan start bersebelahan dengan Marc Marquez yang menempati posisi keenam.
Ini menjadi pertama kalinya dua pembalap Repsol Honda menempati dua baris start terdepan bersama-sama.
The Hondas have their marker! ????
Keep an eye on the times! ????#IndianGP ???????? pic.twitter.com/Az2J238V1J
— MotoGP™???? (@MotoGP) September 23, 2023
HASIL KUALIFIKASI MOTOGP INDIA 2023
POS | PEMBALAP | TIM | WAKTU |
1 | Marco Bezzecchi | Mooney VR46 | 1:43.947 |
2 | Jorge Martin | Prima Pramac Racing | 1:43.990 |
3 | Francesco Bagnaia | Ducati Lenovo | 1:44.203 |
4 | Luca Marini | Mooney VR46 | 1:44.215 |
5 | Joan Mir | Repsol Honda | 1:44.454 |
6 | Marc Marquez | Repsol Honda | 1:44.469 |
7 | Johann Zarco | Prima Pramac Racing | 1:44.515 |
8 | Fabio Quartararo | Monster Energy Yamaha | 1:44.724 |
9 | Maverick Vinales | Aprilia Racing | 1:44.741 |
10 | Aleix Espargaro | Aprilia Racing | 1:44.750 |
11 | Raul Fernandez | CryptoData RNF | 1:45.194 |
12 | Alex Marquez | Gresini Racing | - |
TIDAK LOLOS KUALIFIKASI 2 | |||
13 | Fabio Di Giannantonio | Gresini Racing | 1:44.529 |
14 | Brad Binder | KTM Red Bull | 1:44.651 |
15 | Takaaki Nakagami | LCR Honda | 1:44.735 |
16 | Jack Miller | KTM Red Bull | 1:45.030 |
17 | Franco Morbidelli | Monster Energy Yamaha | 1:45.037 |
18 | Augusto Fernandez | GasGas Factory Racing | 1:45.066 |
19 | Miguel Oliveira | CryptoData RNF | 1:45.375 |
20 | Pol Espargaro | GasGas Factory Racing | 1:45.452 |
21 | Stefan Bradl | LCR Honda | 1:45.517 |
22 | Michelle Pirro | Ducati Lenovo | 1:46.147 |