Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Striker Al Nassr, Cristiano Ronaldo, menemukan cara lain untuk menyaingi Erling Haaland dan Kylian Mbappe setelah absen di Ballon d'Or.
Cristiano Ronaldo mampu membuktikan diri untuk bisa bersaing dengan para penyerang yang lebih muda seperti Erling Haaland dan Kylian Mbappe.
Saat nominasi peraih Ballon d'Or keluar, Cristiano Ronaldo ternyata masuk daftar.
Kondisi tersebut membuat sang megabintang dinilai sudah habis masa jayanya.
Apalagi, Lionel Messi yang menjadi rival Ronaldo masih bisa masuk nominasi.
Dengan usia keduanya yang hampir sama, perbedaan ini terasa begitu mencolok.
Akan tetapi, Ronaldo membuktikan jika ia masih bisa memberikan kontribusi besar.
Perpindahan ke Al Nassr memang diwarnai dengan drama bersama Manchester United terlebih dahulu.
Baca Juga: Guardiola Terlalu Galak, Bernardo Silva Jadi Punya Tugas Tambahan di Man City
Hal tersebut menghambat potensi CR7 untuk mencetak gol yang lebih banyak.