Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Suwon FC Punya Rencana Jelas untuk Pratama Arhan, Blak-blakan Ingin Tingkatkan Marketing dan Jadi Pengganti Eks Timnas Korsel

By Bagas Reza Murti - Selasa, 26 September 2023 | 17:40 WIB
Selebrasi bucin Pratama Arhan ketika laga timnas U-23 Indonesia Vs Turkmenistan di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. (KOMPAS.com/Mochamad Sadheli)

BOLASPORT.COM - Pratama Arhan dikabarkan diminati oleh klub K-League 1, Suwon FC dan tampaknya klub tersebut memiliki rencana yang jelas untuk merekrut pemain 21 tahun.

Media Korea Selatan, Sport Chosun secara eksklusif mengabarkan berita bahwa Pratama Arhan diminati oleh Suwon FC.

Bahkan sumber tersebut mengklaim bila Pratama Arhan sudah sepakat akan pindah ke Korea Selatan.

"Eksklusif, Suwon FC bakal merekrut pemain Asia Tenggara pertama sepanjang sejarah, kemungkinan besar mereka akan merekrut pemain Timnas Indonesia, Pratama Arhan," demikian judul laporan Sports Chosun.

"Suwon FC hampir pasti merekrut Pratama Arhan, pemain berkewarganegaraan Indonesia," ujar salah satu sumber yang berhasil diwawancarai oleh Chosun.

Baca Juga: Eks Persib Bandung Mario Gomez Dikabarkan Kembali Ke Indonesia untuk Nakhodai Bhayangkara FC

MUHAMMAD NURSINA/TRIBUNNEWS.COM
Selebrasi Pratama Arhan usai mencetak gol ke gawang Taiwan dalam kemenangan 9-0 timnas U-23 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo pada Sabtu (9/9/2023).

"Kesepakatan telah dicapai dengan Arhan, yang berstatus bebas transfer, dan detailnya akan segera diselesaikan."

“Diharapkan pengumuman bisa dikoordinasikan dengan waktunya."

Jika benar maka Pratama Arhan akan jadi pemain Indonesia pertama yang membela Suwon FC.