Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ramadhan Sananta Sudah Dapat Tuntutan Besar meski Baru Gabung ke Timnas U-24 Indonesia

By Wila Wildayanti - Selasa, 26 September 2023 | 21:30 WIB
Ramadhan Sananta (kiri) langsung mendapatkan tuntutan besar meski baru pertama kali bergabung ke timnas U-24 Indonesia. (PSSI)

Timnas U-24 Indonesia dalam tiga laga hanya mampu meraih satu kali kemenangan dan dua kali kalah.

Selain kekalahan dari Taiwan dan Korea Utara yang menjadi sorotan, lini depan tim Merah Putih yang buntu pun menjadi sorotan.

Baca Juga: Ramadhan Sananta Dibutuhkan untuk Lancarkan Strategi Timnas U-24 Indonesia di Asian Games 2022

Untuk itu, dengan bergabungnya Ramadhan Sananta ini diharapkan timnas U-24 Indonesia bisa lebih garang nantinya.

Sananta diharapkan bisa mengubah kekuatan tim menjadi lebih tajam.

"Dengan adanya Sananta yang datang bergabung di tim U-24, saya berharap bisa mengubah kekuatan tim," ujar Sumardji sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI, Selasa (26/9/2023).

Lebih lanjut, tuntutan besar memang langsung diberikan ke Sananta.

Karena bergabungnya Sananta ini diharapkan bisa membawa timnas U-24 Indonesia bisa lolos ke babak delapan besar juga nantinya.

Baca Juga: Formasi Ideal Timnas U-24 Indonesia di Babak 16 Besar Asian Games 2022 Untuk Maksimalkan Ketajaman Ramadhan Sananta

"Bisa memberikan semangat juga ke pemain lain, lalu bisa lolos ke babak berikutnya," tuturnya.

Meski ada tambahan kekuatan ini, timnas U-24 Indonesia tak bisa menganggap mudah Uzbekistan.

Sebab Uzbekistan bukan lawan yang mudah untuk tim Merah Putih.

Dalam penyisihan grup, Uzbekistan bahkan mampu menaklukan Hong Kong sebanyak dua kali.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P