Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Gerakan jurus yang kuat dan tegas mengantarkan Harris Horatius mempersembahkan medali emas pada Asian Games 2022. Kekuatan pula yang menyelamatkannya saat harapan sempat meredup.
Ada pergumulan hebat dalam diri di balik keberhasilan Harris mempersembahkan emas ketiga bagi Indonesia di Asian Games 2022.
Harris memenangi perlombaan taolu (disiplin peragaan jurus dalam wushu) nomor nanquan dan nangun yang dihelat di Xiaoshan Guali Sports Centre, Hangzhou, China, Selasa (26/9/2023).
Sesuai nama nomornya, Harris berlomba dua kali yaitu nanquan (tangan kosong) pada pukul 09.00 WIB lalu nangun (dengan tongkat/toya) pada pukul 14.30 WIB.
Mengutip Kompas.id, gaya bela diri yang diperagakan Harris merupakan aliran dari wilayah China Selatan yang menuntut eksplosivitas, stablilitas, dan ekspresi berapi-api.
Harris menunjukkannya dengan tatapan mata tajam dan suara lantang. Otot bisep kekar yang muncul mempertegas gerakannya.
Meski begitu, langkah penuh keyakinan ini sempat hilang dalam diri Harris. Setelah pertandingan dia mengaku ada satu kejadian yang membuatnya pernah ingin pensiun.
Beruntung, dukungan dari keluarga, pelatih, dan pengurus Wushu Indonesia membuat niat itu urung dilakukannya.
"Banyak sekali yang terjadi selama empat tahun ini, naik dan turun dalam hidup," kata Harris dalam siaran pers dari NOC Indonesia.
Baca Juga: Update Klasemen Medali Asian Games 2022 - 3 Emas Antarkan Indonesia Sempat Tembus 6 Besar