Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Update Klasemen Medali Asian Games 2022 - Indonesia Diapit Thailand dan Singapura, Negara ASEAN Mulai Bergeliat

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 27 September 2023 | 16:17 WIB
Pewushu putra Indonesia, Seraf Naro Siregar, berpose dengan medali perunggu nomor gunshu putra, Rabu (27/9/2023). (M RIFQY PRIADIANSYAH/NOC INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Indonesia harus kembali turun satu setrip dengan berada di peringkat kedelapan dalam update klasemen medali Asian Games 2022.

Kontingen Merah-Putih turun satu peringkat pada Rabu (27/9/2023) pukul 16.00 WIB.

Meskipun Indonesia berhasil menambah dua medali pada pertandingan yang digelar hingga sesi sore hari.

Raihan medali kembali disumbangkan dari olahraga Wushu, yang sebenarnya merupakan cabang olahraga (cabor) andalan China.

Pendekar wushu yang berhasil meraih medali perunggu saat bertanding pada nomor final Gunshu Pria.

Baca Juga: Asian Games 2022 - Medali Ke-11 Indonesia dari Skateboarder, Sanggoe Darma Tanjung

Adapun medali kedua yang diraih pasukan Indonesia melalui skateboard.

Adalah skateboarder muda berusia 21 tahun, Sanggoe Darma Tanjung yang kembali mengulangi pencapaiannya pada edisi Asian Games 2018.

Sanggoe kembali berhasil meraih medali perak pada nomor final men's street.

Bagi atlet asal Bali itu, hasil ini mempertahankan tren positifnya dengan raihan medali dua perak pada dua edisi Asian Games berturut-turut.