Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Klaim Uzbekistan Sulit Tembus Pertahanan Timnas U-24 Indonesia

By Lukman Adhi Kurniawan - Jumat, 29 September 2023 | 12:00 WIB
Penyerang timnas U-24 Indonesia Ramadhan Sananta yang tampil tak sesuai ekspektasi dalam laga melawan Uzbekistan di babak 16 besar Asian Games 2022. (NOC Indonesia / Naif Al'as)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-24 Indonesia, Indra Sjafri, mengakui lini pertahanan mereka cukup solid saat melawan Uzbekistan.

Seperti diketahui, pertandingan babak 16 besar Asian Games 2022 yang digelar di Stadion Shangcheng Sports Centre, Kamis (28/9), berjalan sengit.

Bermain imbang hingga akhir babak kedua, pertandingan dilanjutkan dengan tambahan waktu.

Hasilnya, skuad Garuda Muda justru kalah setelah kebobolan dua gol.

Baca Juga: Shayne Pattynama Bercerita Awal Mula Mau Bela Timnas Indonesia, Bermula dari Pesan Netizen di Instagram

Indra Sjafri menjelaskan, dalam 90 menit pertahanan timnas U-24 Indonesia tampil solid.

Buktinya, Uzbekistan kesulitan menembus lini belakang skuad Garuda Muda.

Hal ini jadi kekuatan utama Ramadhan Sananta dkk.

"Secara head to head 2x45 menit mereka juga sulit membongkar compact defence kita," kata Indra Sjafri seusai laga.

Baca Juga: Selesai Tugas di Asian Games 2022, Indra Sjafri Segera Bentuk Tim untuk Piala Dunia U-20 2025