Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Sebanyak tiga wakil Indonesia akan memulai perjuangan pada nomor perorangan Asian Games 2022, Senin (2/10/2023) di Binjiang Gymnasium, Hangzhou, China, mulai pukul 09.00 WIB.
Tiga wakil tersebut adalah Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (ganda campuran) dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin,
Wakil Indonesia yang pertama kali bertanding adalah Rinov/Pitha. Mereka akan menghadapi Kim Won-ho/Jeong Na-eun (Korea Selatan) yang merupakan juara Singapore Open 2023.
Kim/Jeong juga bukan lawan sembarangan karena pernah mengalahkan ganda campuran nomor satu dunia, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China).
Kim pula yang saat berpasangan dengan Na Sung-seung memupus asa beregu putra Indonesia ke semifinal Asian Games 2022 setelah pada partai penentuan mengalahkan Leo/Daniel.
Namun, pada French Open 2022, Rinov/Pitha pernah mengalahkan Kim/Jeong, dengan skor 21-15, 21-13.
Ganda campuran Indonesia lainnya, Rehan/Lisa akan menghadapi Ye Hong Wei/Lee Chia-Hsin (Taiwan) yang belum pernah mereka jumpai sebelumnya.,
Ye/Lee ini merupakan juara US Open 2023 dan runner-up Orleans Masters 2023.
Buat kami semua lawan sama, tidak ada yang mudah," kata Lisa dalam siaran pers PBSI.
"Kami mencoba meningkatkan kepercayaan diri, ini kesempatan yang belum tentu ada lagi dimana kami bisa main di Asian Games," ucap Lisa.