Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo mulai menancapkan kukunya di Liga Champions Asia. Al Nassr pun siap untuk terus meraih kemenangan.
Al Nassr kembali menuai hasil positif dalam ajang Liga Champions Asia 2023-2024.
Pada matchday 2 babak penyisihan Grup E, Al Nassr berhasil menang dengan skor meyakinkan 3-1 atas wakil Tajikistan, FC Istiklol.
Meski mendominasi jalannya pertandingan, Al Nassr sempat tertinggal lebih dulu pada menit ke-44.
Berawal dari kesalahan lini belakang Al Nassr, Dzenis Beganovic berhasil mendapatkan bola dan mengirimkan umpan terobosan kepada Senin Sebai.
Sebai kemudian melepaskan tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti yang tidak mampu diantisipasi dengan baik oleh kiper Al Nassr, Nawaf Al Aqidi.
Al Nassr baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-66 berkat aksi megabintang mereka, Cristiano Ronaldo.
Ia sukses menceploskan bola ke dalam gawang FC Istiklol setelah menipu kiper Rustam Yatimov lewat tendangan cungkil kaki kiri dari dalam kotak penalti.
Gol ke-855 milik Ronaldo seolah menjadi penyuntik semangat bagi para pemain Al Nassr hingga tercipta gol kedua enam menit kemudian.
Kali ini, Anderson Talisca berhasil mengoyak jala gawang FC Istiklol lewat sundulannya usai menerima umpan silang dari Ayman Yahya.
Lima menit kemudian, Talisca kembali mencetak gol usai menerima umpan dari Abdulrahman Ghareeb.
Penyerang asal Brasil itu melepaskan lesakan kaki kiri yang bersarang ke pojok kanan bawah gawang Rustam Yatimov.
Gol dari Talisca sekaligus menjadi penentu kemenangan 3-1 Al Nassr atas FC Istiklol.
Kemenangan atas FC Istiklol tersebut tidak hanya berharga bagi Al Nassr, tetapi juga Ronaldo.
Baca Juga: Pernah Bikin Ronaldo Marah, Neymar Ketawain Stadion Level Liga Champions Asia Mirip Peternakan
Dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.com, gol ke gawang tim asal Tajikistan itu merupakan yang pertama bagi Ronaldo di Liga Champions Asia.
Ronaldo pun siap untuk menancapkan kukunya di kompetisi antarklub paling bergengsi di Benua Asia tersebut.
Ia juga menyampaikan bahwa Al Nassr siap untuk selalu meraih kemenangan di Liga Champions Asia.
Hal itu disampaikan oleh Ronaldo di akun Instagram pribadinya.
"Permainan yang bagus dari semua pemain di tim! Senang bisa mencetak gol (ACL) pertama saya! Kami terus meraih kemenangan!" tulis Ronaldo.
Pada laga selanjutnya, Al Nassr akan berhadapan dengan wakil Qatar, Al Duhail SC.
Dalam laga tersebut, Al Nassr akan berkesempatan menjadi tuan rumah dengan menjamu Al Duhail di Stadion Al Awwal Park.
Pertandingan Al Nassr vs Al Duhail sendiri akan berlangsung pada Selasa (24/10/2023) waktu setempat atau Rabu pukul 01.00 WIB.