Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man United Vs Brentford - Saking Ngerinya dengan Rasmus Hojlund, Pelatih Lawan Sampai Siapkan Rencana Khusus

By Raka Kisdiyatma Galih - Sabtu, 7 Oktober 2023 | 06:45 WIB
Bomber Manchester United, Rasmus Hojlund (TWITTER.COM/UTDDISTRICT)

BOLASPORT.COM - Pelatih Brentford, Thomas Frank, mengaku sudah menyiapkan rencana untuk meredam keganasan bomber Manchester United, Rasmus Hojlund.

Nama Rasmus Hojlund tengah mengangkasa dalam beberapa waktu terakhir.

Hal itu dikarenakan Hojlund mampu tampil impresif di saat Man United sedang terpuruk.

Teraktual, sang bomber timnas Denmark mencetak brace alias dua gol ke gawang Galatasaray pada matchday kedua Liga Champions 2023-2024, Rabu (4/10/2023).

Gol pertama Hojlund tercipta pada menit ke-17.

Berawal dari umpan panjang dari Casemiro, Marcus Rashford berhasil lolos dari jebakan offside dan membawa bola ke lini belakang tim tamu.

Rashford kemudian melepaskan umpan silang yang mampu disundul oleh Rasmus Hojlund dengan baik.

Baca Juga: Tumit Sakti Cristiano Ronaldo Dibayar Lunas Gol Menit 92, Rekor Kemenangan Al Nassr Hancur

Adapun gol keduanya dicetak pada menit ke-67.

Memanfaatkan kesalahan Davinson Sanchez, eks penyerang Atalanta itu menggiring bola ke kotak penalti tim tamu untuk berhadapan satu lawan satu dengan kiper Fernando Muslera.

Hojlund pun menyudahinya dengan tendangan kaki kanan yang mengecoh sang kiper.

Sayangnya, dua gol itu tidak sanggup membawa The Red Devils memenangi laga.

Soalnya, Galatasaray mencetak tiga gol sehingga membuat Man United harus takluk dengan skor 2-3.

Baca Juga: Update Klasemen Medali Asian Games 2022 - Dapat Tambahan Medali dari Dayung dan Panahan, Indonesia Masih Bertahan

Kini, Man United harus sudah move on dari pertandingan tersebut dan fokus ke laga Liga Inggris akhir pekan ini.

Pada pekan ke-8, armada Erik ten Hag dijadwalkan menjamu Brentford di Old Trafford, Sabtu (7/10/2023) pukul 21.00 WIB.

Menjelang laga tersebut, Thomas Frank mengatakan sangat mewaspadai Hojlund.

Untuk meredam agresivitas penyerang berusia 20 tahun itu, Frank mengaku sudah menyiapkan rencana khusus.

"Saya harus mengatakan, itu adalah penampilan yang mengesankan baginya melawan Galatasaray, dua gol yang sangat bagus," ucap Frank seperti dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.

"Dia tampak berada di tempat yang sangat baik."

"Akan tetapi, mudah-mudahan saya bisa membungkamnya pada hari Sabtu! Saya punya rencana."

"Kami harus berhati-hati agar tidak memberinya terlalu banyak ruang untuk ditemui."

"Dia cepat dan pandai mengatur waktu larinya."

"Kami perlu melihat situasi sejak dini dan mencoba menghentikan bola ke arahnya."

"Itu jelas merupakan area kunci bagi kami," tuturnya menambahkan.

Baca Juga: Ini Lho 2 Rahasia Jude Bellingham Tampil Gacor di Real Madrid!

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P