Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Juru taktik Bali United, mengisyaratkan bahwa, Irfan Jaya, layak mendapat kesempatan dipanggil oleh pelatih Shin Tae-yong ke timnas Indonesia lagi.
Irfan Jaya terakhir kali memperkuat timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023 yang berlangsung pada Juni 2022.
Kala itu, Irfan Jaya diturunkan dalam tiga pertandingan timnas Indonesia di Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.
Meski begitu, dari tiga pertandingan tersebut, Irfan Jaya, tidak pernah bermain penuh.
Menurut Stefano Cugurra, cedera yang sempat membekap Irfan Jaya membuat anak asuhnya hingga kini masih dipinggirkan oleh Shin Tae-yong.
Pada September 2022, Irfan Jaya mengalami cedera serius usai terlibat insiden dengan Rizky Ridho di laga pekan kedelapan Liga 1 2022-2023 antara Persebaya vs Bali United.
Kala itu, Irfan Jaya menderita cedera retak tulang fibula dan harus absen panjang membela Bali United.
"Saya cuma bisa komentar yang terjadi sama Irfan Jaya," ucap Stefano Cugurra.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Comeback Kurang Sempurna, Liverpool Tertahan di Kandang Brighton
"Di liga kemarin (2022-2023) dia ada di timnas, setelah itu dia patah kaki."