Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dewa United Siapkan Uji Coba untuk Mengisi Jeda Kompetisi

By Arif Setiawan - Senin, 9 Oktober 2023 | 19:45 WIB
Pemain Dewa United, Egy Maulana Vikri (tengah), sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan ke-15 Liga 1 2023 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Jumat (6/10/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Dewa United berniat menggelar uji coba selama jeda kompetisi Liga 1 2023-2024.

Kabar ini diumumkan langsung oleh pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink.

Pelatih asal Belanda itu menjelaskan bahwa uji coba tersebut bermaksud untuk menjaga sentuhan bola pemainnya agar tak hilang selama jeda kompetisi.

Sebagai informasi, Liga 1 2023-2024 saat ini harus berhenti sementara karena adanya agenda FIFA Matchday di bulan Oktober 2023.

Terkait lawan, Jan Olde Riekerink belum bisa memberikan informasi lebih lanjut.

"Saya akan mengagendakan pertandingan uji coba."

"Untuk mengisi kekosongan waktu supaya sentuhan pemain tidak hilang," kata Jan Olde, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Liga.

Meski begitu, Dewa United rupanya juga tetap memberikan libur kepada pemain terlebih dahulu.

Jan Olde memperbolehkan anak asuhnya untuk pulang dan kembali berkumpul dengan keluarga.

Baca Juga: PSM Makassar Siapkan Laga Perpisahan untuk Wiljan Pluim

Hanya, libur tersebut tak akan lama.

"Saya akan memberikan libur."

"Mungkin akan singkat."

"Mereka bisa pulang, jalan-jalan, kembali ke keluarga."

"Menurut saya itu penting," tuturnya.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Jumat (6/10/2023) malam.

Sementara itu, Dewa United baru akan menjalani laga pekan ke-16 Liga 1 2023-2024 pada tanggal 22 Oktober mendatang.

Nantinya, Dewa United bakal berhadapan dengan Madura United.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P