Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Gelandang timnas Indonesia, Marc Klok, secara terbuka mengajak Wiljan Pluim, bergabung ke Persib Bandung.
Kendati demikian, berdasarkan penuturan Marc Klok, Wiljan Pluim, sudah mendapatkan pelabuhan barunya.
Yang dalam waktu dekat kata Marc Klok, akan segera diumumkan.
Kini Wiljan Pluim tengah berstatus tanpa klub usai dipecat PSM Makassar.
Dilansir dari Transfermarkt, Wiljan Pluim berseragam PSM Makassar sejak Agustus 2016.
Selama memperkuat PSM, pemain asal Belanda itu mencatatkan 178 penampilan.
Dengan perolehan 47 poin dan 51 assist.
Di PSM, Wiljan Pluim mampu mempersembahkan dua gelar juara.
Baca Juga: Hasil Sidak FIFA ke Stadion SJH Jelang Piala Dunia U-17 2023, Detail-detail Penting Jadi Sorotan
Yakni Piala Indonesia 2019 dan Liga 1 2022-2023.
"Saya bilang ayo ke Persib," kata Marc Klok sambil tertawa saat ditemui seusai latihan timnas Indonesia di Lapangan A Senayan, Jakarta Pusat, Senin (9/10/2023).
Dia (Wiljan Pluim) sudah punya klub,
"Mungkin besok atau malam ini akan diumumkan."
"Lihat saja nanti, sabar," sambung mantan pemain Persija itu.
PSM baru saja mengumumkan melepas Wiljan Pluim, Senin (9/10/2023).
PSM menyampaikan terima kasih atas dedikasi yang diberikan pemain berusia 34 tahun itu.
"Saat itu pun telah tiba. Cepat atau lambat dalam perjumpaan, pasti akan ada perpisahan," tulis PSM.
Baca Juga: Sudah Setara Legenda, Marc Klok Minta PSM Bangun Patung untuk Wiljan Pluim
"Setelah melalui proses diskusi panjang, PSM Makassar dan Pluim akhirnya bersepakat untuk mengakhiri kerjasama yang telah terjalin lebih dari 7 tahun lamanya."
"Atas nama keluarga besar, PSM Makassar mengucapkan apresiasi dan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Pluim atas segala kontribusi, kesetiaan, dan kebersamaan yang telah ia berikan selama 7 tahun 2 bulan."
"Wiljan Pluim telah membela PSM Makassar sejak tahun 2016 dan melewati banyak momen pasang surut bersama tim Ayam Jantan Dari Timur," sambung PSM.
Bagi PSM, perjalanan Wiljan Pluim, akan selalu dikenang.
"Hal ini pun menasbihkannya menjadi pemain asing paling lama yang membela satu klub dalam kompetisi Liga Indonesia hingga saat ini," kata PSM.
"Momen suka dan duka sang kapten akan selalu terkenang dan tak tergantikan."
"Terima kasih, Wiljan "Tetta" Pluim! Thanks captain, thanks the Maestro, thanks Plumu!," tutupnya.