Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pekan Kedelapan Liga Inggris Jadi Momen Ceria bagi London Utara

By BolaSport - Selasa, 10 Oktober 2023 | 08:30 WIB
Gabriel Martinelli berhasil membawa Arsenal memenangkan laga kontra Man City untuk pertama kalinya sekaligus membuat The Citizens menderita back-to-back kalah. (TWITTER.COM/ARSENALN7)

Daniel Sianturi, Pengamat Sepak Bola

BOLASPORT.COM - Semarak pekan kedelapan Liga Inggris musim 2023-2024 sudah usai.

Pekan kedelapan yang melibatkan 20 tim terbaik saat ini di tanah Inggris dibuka dengan laga di Kenilworth Road pada Sabtu (7/10/2023) dan ditutup di Emirates Stadium di kota London sehari berselang.

Pekan bagi London Utara barangkali menjadi ungkapan yang pantas saat putaran kedelapan tuntas.

Dua klub asal London yang kebetulan bertetangga di belahan utara ibu kota Inggris tersebut sukses mencatat hasil positif.

Adalah Tottenham Hotspur yang menjadi salah satu tim yang bermain di Kenilworth Road pada hari Sabtu lalu.

Spurs berhadapan dengan tuan rumah, Luton, dalam duel pembuka pekan.

Meskipun lebih diunggulkan, faktanya Spurs dalam kesulitan besar saat laga mencapai titik akhir di interval pertama.

Pasalnya, Tottenham akan memulai babak kedua hanya dengan memainkan 10 orang karena kartu merah yang diterima oleh Yves Bissouma pada injury time di babak pertama.

Meski kalah jumlah pemain, tim asal London Utara tersebut tetap tampil baik di babak kedua.

Sebuah gol yang dicetak Micky Van de Ven pada awal babak kedua menjadi penentu kemenangan bagi Spurs atas Luton pada laga pembuka pekan kedelapan.

Baca Juga: Cerita Kartu Merah Tottenham Hotspur di Pekan Ke-8 Liga Inggris

Sementara itu sehari setelahnya, tepatnya di Emirates Stadium, Arsenal kedatangan juara bertahan, Manchester City.

Bentrokan kedua tim berlangsung sangat sengit sepanjang pertandingan.

Sebuah tembakan keras Gabriel Martinelli pada empat menit sebelum waktu normal di babak kedua berakhir mampu menembus gawang Ederson, kiper Manchester City.

Serupa dengan tim tetangga, Tottenham Hotspur, Arsenal akhirnya dipilih semesta untuk menjadi pemenang dalam laga penutup pekan kedelapan sekaligus membuat Manchester City mengalami dua kekalahan beruntun di Liga Inggris musim ini.

Dua tim asal London Utara pun telah mencuri perhatian para pencinta sepak bola Liga Inggris.

Tottenham Hotspur yang meraih kemenangan di partai pembuka pekan kedelapan kini bercokol di puncak klasemen dengan 20 poin hasil dari enam kemenangan dan dua hasil imbang.

Poin yang sama dengan statistik menang, seri, dan kalah yang identik juga membawa Arsenal menempel Spurs dengan satu peringkat di bawah tetangganya itu

Tottenham dan Arsenal tak hanya mengakhiri pekan kedelapan dengan posisi 1 dan 2 di klasemen sementara.

Dua tim asal London Utara juga tetap menjaga kesucian mereka dengan sama-sama belum terkalahkan di ajang Liga Inggris hingga pekan kedelapan berakhir.

Tak ayal, saat pekan kedelapan usai, suasana London tepatnya di belahan utara kota menjadi lebih riuh usai pekan kedelapan.

Jika mampu menjaga konsistensi sepanjang musim ini, tak perlu diragukan bahwa Spurs dan Arsenal bakal menjadi penantang kuat untuk bisa mengangkat trofi juara Liga Inggris di akhir musim nanti.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P