Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Setelah dipastikan gagal boyong Ramadhan Sananta, PSIS Semarang mengincar striker muda timnas Indonesia, Hokky Caraka.
Pernyataan ini disampaikan oleh CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi.
Keputusan PSIS Semarang memburu Hokky Caraka tampaknya disebabkan kegagalan untuk menebus bursa transfer Ramadhan Sananta dari Persis Solo.
Seperti yang diketahui, Yoyok Sukawi sudah berkeinginan untuk mendatangkan Ramadhan Sananta dengan tebusan uang transfer.
Yoyok Sukawi ingin mendatangkan Ramadhan Sananta untuk berduet dengan Carlos Fortes di lini depan PSIS Semarang.
Hal ini karena Ramadhan Sananta sendiri direkrut Persis Solo dengan kontrak jangka panjang.
Pemain 21 tahun tersebut datang dengan kontrak sampai tahun 2025.
Tentu, durasi kontrak yang panjang tersebut tampaknya sulit untuk ditebus oleh manajemen PSIS Semarang.
Baca Juga: Wahyu Prasetyo Bicara Soal Persaingan di Lini Belakang Timnas Indonesia
Yoyok Sukawi mengaku sudah membuka pembicaraan dengan manajemen PSS Sleman.
"Saya sudah komunikasi dengan presiden PSS Gusti Randa," kata Yoyok Sukawi dilansir BolaSport.com dari TribunBanyumas.com, Senin (9/10/2023).
Hokky Caraka diketahui merupakan striker timnas Indonesia yang sudah main di tiga level kelompok umur.
Hokky Caraka sudah main di timnas U-19, timnas U-20, dan timnas U-23.
Tak hanya itu, Hokky Caraka baru saja dipromosikan ke timnas Indonesia senior.
Hokky Caraka dipersiapkan untuk skuad timnas Indonesia senior sebelum menghadapi Brunei Darussalam.
"Hokky Caraka juga salah satu striker lokal terbaik," ujar Yoyok Sukawi.
"Terbukti dalam FIFA Matchday kali ini mendapat panggilan timnas senior dan kemarin di Kualifikasi Piala Asia U-23 juga cetak gol," ujarnya.
Baca Juga: Pesan Pelatih PSIS Semarang Untuk Wahyu Prasetyo Sebelum Gabung Skuad Timnas Indonesia
Hokky Caraka saat ini masih terikat kontrak bersama PSS Sleman hingga akhir musim Liga 1 2023/2024.
Pemain asli Gunungkidul tersebut moncer saat bergabung dengan Garuda Select.
Cara bermain Hokky Caraka yang ngotot ditunjang postur tinggi mirip Ramadhan Sananta, sangat disukai pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
"Dengan begitu, secara kualitas kan Hokky Caraka juga bagus.
"Posturnya juga tinggi, mental sudah terbentuk, dan kuat duel bola udara," ujarnya.
Bahkan Shin Tae-yong mengesampingkan nama Stefano Lilipaly dan memilih Hokky Caraka mengisi lini serang timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Brunei Darussalam.
Hokky Caraka punya kans untuk melakoni debut pada 12 dan 17 Oktober 2023.
Duel timnas Indonesia vs Brunei Darussalam jadi penentu kelolosan ke putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.