Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bos PSIS Beralih Inginkan Hokky Caraka, Sepertinya Bukan Omong Kosong dan Akui Sudah Hubungi PSS

By Bagas Reza Murti - Selasa, 10 Oktober 2023 | 16:50 WIB
Selebrasi Hokky Caraka usai mencetak gol dalam laga Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2023 antara timnas U-23 Indonesia vs Taiwan U-23 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (9/9/2023). (INSTAGRAM PSS SLEMAN)

BOLASPORT.COM - Bos PSIS Semarang, Yoyok Sukawi kembali memberi pernyataan sensasional soal pemain incarannya yang kini beralih ke Hokky Caraka.

Yoyok Sukawi sebelumnya menginginkan Ramadhan Sananta dari Persis Solo untuk direkrut.

Kini, CEO PSIS itu mengalihkan targetnya ke striker PSS Sleman, Hokky Caraka.

Pernyataan Yoyok kali ini sepertinya lebih serius karena ia mengaku sudah menghubungi PSS Sleman.

Belajar dari rumor transfer Ramadhan Sananta, agen dan pelatih Persis Solo sama-sama membantah pernyataan sensasional Yoyok.

Baca Juga: Sandy Walsh Rela Posisinya Diubah Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Asalkan…

BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM
Ramadhan Sananta saat latihan timnas U-23 Indonesia di Longnanok Stadium, Rayong, Thailand pada Rabu (23/8/2023) jelang semifinal Piala AFF U-23 2023 lawan Thailand.

"Tidak benar," tulis agen Sananta, Gabriel Budi di instagram.

Sementara pelatih Persis Solo, Leonardo Medina mengatakan transfer Ramadhan Sananta hanya omong kosong.

"Tentang Ramadhan Sananta ke PSIS itu omong kosong," kata Leonardo Medina.