Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Brunei Darussalam, Mario Rivera, menyadari bahwa laga melawan timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia akan berjalan berat.
Secara rangking FIFA, timnas Indonesia berada di atas Brunei Darussalam.
Kini timnas Indonesia menduduki peringkat ke-147.
Sementara Brunei Darussalam berada di posisi ke-191.
"Untuk besok kami tahu bahwa pertandingan akan berat buat kami," kata Mario Rivera dalam sesi jumpa pers jelang pertandingan, Rabu (11/10/2023).
"Akan tetapi pertandingan akan dimulai dengan 0-0, bola itu bundar."
"Walaupun ranking Indonesia dan Brunei jauh beda, kami akan mencoba untuk memberikan yang terbaik dan tampil kompetitif besok," sambung Mario Rivera.
Baca Juga: Hasil Arctic Open 2023 - Lolos dari Jerat Angka 20, Juara Dunia Ketiban Early Exit Menyakitkan
Berdasarkan jadwal, timnas Indonesia akan melakoni dua pertandingan kontra Brunei Darussalam.
Pada leg I, timnas Indonesia akan menjamu Brunei Darussalam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (12/10/2023).