Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tim nasional Argentina mengakui ketergantungan terhadap Lionel Messi sehingga tetap mengajak sang kapten dalam kondisi setengah waras.
Kehadiran Lionel Messi menjadi hal yang tidak bisa ditawar oleh timnas Argentina.
Saat melakoni Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada bulan lalu, Lionel Messi selalu setia menemani rekan setimnya.
Sang megabintang sebenarnya berada dalam kondisi tidak bugar saat timnas Argentina berhadapan dengan timnas Bolivia.
Akan tetapi, Messi tetap dibawa dan akhirnya hanya duduk di bangku cadangan sepanjang laga.
Usai laga tersebut, kondisi Messi semakin parah dan ia harus menepi untuk proses pemulihan cedera otot yang kambuh.
Pemain berjuluk La Pulga tersebut bahkan hanya tampil dalam 72 menit selama sebulan membela Inter Miami.
Meski begitu, timnas Argentina tetap memanggilnya untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada bulan ini.
Baca Juga: Kata-Kata Spaletti Pasca-Penangkapan Dua Anak Asuh di Timnas Italia Terkait Kasus Judi
Lionel Scaloni selaku sang pelatih hanya memainkannya selama setengah babak pada laga terbaru melawan timnas Paraguay.