Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ambisi Marc Klok Masuk 5 Besar Legenda Timnas Indonesia dengan Caps Terbanyak

By Wila Wildayanti - Minggu, 15 Oktober 2023 | 06:40 WIB
Gelandang naturalisasi timnas Indonesia, Marc Klok, berambisi menjadi salah satu dari lima pemain legenda skuad Garuda dengan caps terbanyak. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Gelandang naturalisasi Marc Klok mengungkapkan ambisinya bersama Timnas Indonesia. Pemain Persib Bandung ini ingin menjadi salah satu dari 5 besar pemain dengan caps terbanyak di Skuad Garuda.

Timnas Indonesia selalu memiliki pemain andalan di setiap era.

Dengan begitu, beberapa pemain pasti memiliki catatan caps internasional yang banyak.

Saat ini terdapat nama Abdul Kadir yang tercatat sebagai pemain dengan caps terbanyak bersama Timnas Indonesia.

Baca Juga: Marc Klok Bongkar Kekurangan Timnas Indonesia di Laga Kontra Brunei Darussalam, Jadi Pelajaran untuk Leg II

Pemain yang melakukan debutnya bersama Timnas Indonesia pada usia 16 tahun itu tercatat sebagai nama yang paling banyak membela Tim Merah Putih.

Abdul Kadir tercatat sudah membela Timnas Indonesia sebanyak 111 kali di ajang internasional.

Pemain ini memang menjadi salah satu pemain andalan Indonesia pada periode 1967-1979.

Marc Klok, yang telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI), baru bisa membela Skuad Garuda pada April 2022.

Pemain berusia 30 tahun itu menjalani debutnya di Timnas Indonesia saat menghadapi Bangladesh di FIFA Matchday pada 1 Juni 2022.