Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Erick Thohir Optimis Piala Dunia U-17 Akan Sukses Usai Trophy Experience Disambut Begini oleh Masyarakat

By cherlie ferisna febrianti - Minggu, 15 Oktober 2023 | 14:15 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, bersama sejumlah pemain Persija yakni Cahya Supriadi dan Alfrianto Nico sedang berfoto bersama dengan thropy Piala Dunia U-17 (trofi Piala Dunia U-17) di Bunderan HI, Tanah Abang, Jakarta, Minggu (15/10/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Acara Trophy Experience yang digelar di area Bundaran HI hingga Sarinah, Jakarta, Minggu (15/10/2023) pagi terpantau dipenuhi lautan manusia.

Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir turut jadi rebutan foto bareng masyarakat ibu kota.

Seperti yang terlihat, area Bundaran HI hingga Sarinah juga sudah padat merayap sejak pagi hari akibat acara Trophy Experience itu juga bertepatan dengan Car Free Day (CFD) yang dilaksanakan setiap minggunya.

Erick datang bersama dengan Pjs Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono.

Di tengah ribuan orang yang memadati lokasi trofi Piala Dunia U-17 dipamerkan tersebut, Erick terlihat antusias melayani masyarakat yang meminta foto bersama.

Selain Menteri BUMN itu, maskot Piala Dunia U-17, Bacuya, juga menjadi sasaran foto masyarakat yang datang.

Kedatangan ribuan pengunjung ini menandakan respon positif dari khalayak ramai.

Baca Juga: Erick Thohir Ungkap Potensi Bintang Dunia yang Hadir Jelang Piala Dunia U-17 2023

Hal ini mengindikasikan, seluruh masyarakat Indonesia mendukung adanya turnamen bergengsi dunia ini diselenggarakan di Tanah Air.

Selain masyarakat umum, sejumlah artis dan influencer juga ikut meramaikan parade bola raksasa dari kawasan Sarinah menuju Thamrin ini.