Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dulu Nyaris Tampil di Piala Dunia U-20 2023, 2 Pemain Persija Kirim Wejangan Timnas U-17 Indonesia Jelang Piala Dunia U-17 2023

By Abdul Rohman - Minggu, 15 Oktober 2023 | 14:45 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, bersama sejumlah pemain Persija yakni Cahya Supriadi dan Alfrianto Nico sedang berfoto bersama dengan thropy Piala Dunia U-17 (trofi Piala Dunia U-17) di Bunderan HI, Tanah Abang, Jakarta, Minggu (15/10/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Dua pemain Persija Jakarta menyampaikan wejangannya yang ditujukan ke timnas U-17 Indonesia jelang tampil di Piala Dunia U-17 2023.

Keduanya adalah Cahya Supriadi dan Alfriyanto Nico.

Diakui Cahya Supriadi, semua pemain sangat mengidamkan bisa unjuk gigi di turnamen berlabel dunia.

Maka dari itu, Cahya Supriadi, mengingatkan kepada timnas U-17 Indonesia bisa memanfaatkan kesempatan tampil di Piala Dunia U-17 2023 dengan baik.

Di Piala Dunia U-17 2023, tim besutan Bima Sakti ini menempati Grup A bersama Ekuador, Panama, dan Maroko.

Berdasarkan rencana, Piala Dunia U-17 2023 mulai bergulir pada 10 November hingga 2 Desember 2023.

Terdapat empat stadion yang akan menjadi lokasi Piala Dunia U-17 2023.

Yakni Jakarta International Stadium (JIS), Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Stadion Si Jalak Harupat, Soreang Kabupaten Bandung ,Jawa Barat, dan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Jawa Timur.

Baca Juga: Daftar Wakil Indonesia di Denmark Open 2023 - Tanpa Apriyani/Fadia, 15 Amunisi Merah Putih Berjuang Kembalikan Martabat

"Piala Dunia impian setiap anak muda," kata Cahya Supriadi yang hadir pada kegiatan trofi tur Piala Dunia U-17 2023 di Kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI), Sudirman-MH Thamrin, Minggu (15/10/2023).