Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen MotoGP 2023 Usai GP Indonesia - Francesco Bagnaia ke Puncak Lagi Bukan Sekadar Dewi Fortuna

By Wahid Fahrur Annas - Minggu, 15 Oktober 2023 | 15:31 WIB
Francesco Bagnaia merayakan podium tertinggi MotoGP Indonesia 2023 di Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB, Minggu, 15 Oktober 2023 (AGUNG KURNIAWAN/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, secara luar biasa berhasil merebut posisi pertama pada klasemen MotoGP 2023 dari Jorge Martin (Prima Pramac).

Bagnaia sukses meraih kemenangan usai start dari posisi ke-13 pada balapan yang digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB, Minggu (15/10/2023).

Murid dari Valentino Rossi itu juga mencetak rekor apik lainnya yakni menjadi pembalap pertama yang menang di luar empat baris start terdepan sejak tahun 2006.

Start yang bagus juga dilakukan Bagnaia yang hanya beberapa putaran untuk menembus lima besar.

Meskipun laju Bagnaia ke barisan depan juga tak lepas dari keberuntungan atau diwarnai dewi fortuna.

Bagnaia mendapatkan keuntungan dari beberapa pembalap di depannya, mulai dari Luca Marini (Mooney VR46) yang terjatuh hingga hukuman long lap penalty yang didapat Brad Binder (KTM Red Bull).

Baca Juga: Hasil MotoGP Indonesia 2023 - Murid Terbaik Valentino Rossi Comeback Gila, Jorge Martin dan Marc Marquez Hancurkan Balapan Sendiri

Hingga puncaknya terjadi saat pesaing terdekat Bagnaia yakni Jorge Martin (Prima Pramac) terjatuh saat balapan menyisakan 15 lap.

Martin mengalami low side crash di tikungan 11 di saat sudah memimpin hampir 2 detik dari pembalap di belakangnya, Maverick Vinales (Aprilia Racing).

Bagnaia yang berada di posisi ketiga langsung naik ke posisi kedua dan semakin gencar memburu Vinales.

Pembalap berusia 26 tahun itu akhirnya berhasil menyalip Vinales dan memenangkan balapan.

Bagnaia berhak dengan tambahan 25 yang sekaligus membawanya unggul 18 poin atas Martin yang gagal mendapatkan poin.

Meski begitu, keberhasilan yang diraih Bagnaia bukan hanya sekadar keberuntungan saja.

Bagnaia mengatakan bahwa ia hanya fokus saat Martin langsung melesat sejak awal lomba dan juga menjaga ban.

"Saya pikir saya pantas (RED: menang), saya melakukan yang terbaik yang saya bisa," kata Bagnaia seusai balapan di Parc Ferme.

"Kemudian ketika saya melihat Maverick dan Martin melaju, saya hanya berkata pada diri saya sendiri, jaga bannya dan mari kita lihat dan ternyata itu tepat."

"Karena dalam 10 lap terakhir, saya berada di posisi yang berbeda. Saya banyak mengendalikan."

"Saya sangat senang untuk mengatakannya. Terima kasih untuk semua kru saya, pacar, dan keluarga saya," ujar Bagnaia.

Baca Juga: Valentino Rossi Comeback Spektakuler, Rebut Podium meski Start dari Grid ke-15 pada Balapan GT World Challenge 2023

Persaingan gelar juara dunia semakin sengit dengan menyisakan lima seri lagi dan 10 balapan lagi.

Selanjutnya, rangkaian seri balap MotoGP akan berlanjut ke Sirkuit Phillip Island, Australia pada 20-22 Oktober.

UPDATE KLASEMEN MOTOGP 2023 USAI BALAPAN MOTOGP INDONESIA 2023 per Minggu (15/10/2023):

POS. PEMBALAP - TIM POIN
1 Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo Team (GP23) 346
2 Jorge Martin - Prima Pramac Racing (GP23) 328
3 Marco Bezzecchi - Mooney VR46 Racing Team (GP22) 283
4 Brad Binder - Red Bull KTM Factory Racing (RC16) 211
5 Aleix Espargaro - Aprilia Racing (RS-GP23) 177
6 Maverick Vinales - Aprilia Racing (RS-GP23) 165
7 Johann Zarco - Prima Pramac Racing (GP23) 162
8 Luca Marini - Mooney VR46 Racing Team (GP22) 144
9 Jack Miller - Red Bull KTM Factory Racing (RC16) 134
10 Fabio Quartararo - Monster Energy Yamaha MotoGP (YZR-M1) 132
11 Alex Marquez - Gresini Racing MotoGP (GP22) 108
12 Franco Morbidelli - Monster Energy Yamaha MotoGP (YZR-M1) 79
13 Miguel Oliveira - CryptoDATA RNF MotoGP Team (RS-GP22) 73
14 Fabio di Giannantonio - Gresini Racing MotoGP (GP22) 70
15 Augusto Fernandez - GASGAS Factory Racing Tech3 (RC16) 67
16 Marc Marquez - Repsol Honda Team (RC213V) 64
17 Alex Rins - LCR Honda CASTROL (RC213V) 54
18 Takaaki Nakagami - LCR Honda IDEMITSU (RC213V) 50
19 Raul Fernandez - CryptoDATA RNF MotoGP Team (RS-GP22) 39
20 Enea Bastianini - Ducati Lenovo Team (GP23) 36
21 Dani Pedrosa - Red Bull KTM Factory Racing (RC16) 32
22 Joan Mir - Repsol Honda Team (RC213V) 20
23 Pol Espargaro - GASGAS Factory Racing Tech3 (RC16) 12
24 Lorenzo Savadori - Aprilia Racing (RS-GP23) 9
25 Jonas Folger - GASGAS Factory Racing Tech3 (RC16) 9
26 Stefan Bradl - Team HRC (RC213V) 6
27 Michele Pirro - Ducati Lenovo (GP23) 5
28 Danilo Petrucci - Ducati Lenovo Team (GP23) 5
29 Cal Crutchlow - Monster Energy Yamaha (RC213V) 3

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P