Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penalti dari Virgil van Dijk berhasil menangkan timnas Belanda atas timnas Yunani dan menjaga asa lolos dari Kualifikasi Euro 2024.
Timnas Belanda melakoni laga tandang saat melawat ke markas timnas Yunani, Stadion OPAP Arena, Athena, Senin (16/10/2023) atau Selasa dini hari WIB.
Pada matchday ke-8 Kualifikasi Euro 2024, timnas Belanda menjalani partai hidup dan mati.
Kemenangan atas timnas Yunani menjadi garansi bagi mereka untuk menjaga asa lolos ke Jerman tahun depan.
Asa tersebut akhirnya justru hinggap ke kubu Belanda lantaran pasukan Ronald Koeman sukses menundukkan Yunani dengan skor tipis 1-0.
Virgil van Dijk menjadi penyelamat De Oranje lewat sepakan penaltinya menjelang laga bubaran.
Keberuntungan masihi berpihak pada Belanda lantaran mereka sempat mendapat hadiah penalti yang gagal dieksekusi Wout Weghorst pada babak pertama.
Berkat kemenangan atas Negeri Para Dewa, Belanda naik ke peringkat kedua di klasemen Grup B Kualifikasi Euro 2024 dengan koleksi 12 poin.
Sementara itu Yunani harus rela turun peringkat ke urutan ketiga akibat kalah agresivitas gol meski sama-sama mengumpulkan 12 poin.
Baca Juga: Kualifikasi Euro 2024 - Italia Dapat Petunjuk untuk Redam Bellingham