Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sehari sebelumnya, mereka masih terpantau menjalani latihan bersama sang pelatih Mathias Boe dan pemain tunggal putra nomor satu Denmark, Viktor Axelsen.
Mundurnya Rankireddy/Shetty membuat persaingan di sektor ganda putra makin berkurang pada rangkaian turnamen berhadiah total 850.000 dolar AS ini.
Sebelumnya pasangan kuat lainnya dari Korea Selatan, Choi Sol-gyu/Kim Won-ho, juga memutuskan untuk batal tampil.
Choi/Kim yang kebetulan lawan Rankireddy/Shetty di final ganda putra Asian Games 2022 juga memutuskan withdrawn.
Mereka membuka jalan bagi lawan yang harusnya mereka hadapi, He Ji Ting/Ren Xiang Yu (China), untuk langsung melaju ke babak kedua.
Di satu sisi, mundurnya dua finalis Asian Games 2022 membuat jalan para ganda putra Indonesia di Denmark Open 2023 menuju tangga juara makin terbuka.
Ganda putra Tanah Air mengirimkan skuad yang cukup banyak dengan partisipasi dari lima pasangan.
Satu tempat di babak 16 besar bahkan telah terjamin karena derbi Indonesia.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan ditantang Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.