Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia telah memastikan lolos ke putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Akan tetapi, Skuad Garuda bakal menghadapi lawan-lawan yang lebih berat lagi, salah satunya Irak.
Timnas Indonesia pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dipastikan bergabung dalam Grup F.
Dalam grup ini, tim asuhan Shin Tae-yong bergabung dengan Irak, Vietnam, dan Filipina.
Pada putaran pertama, Timnas Indonesia menang dengan mudah melawan Brunei Darussalam.
Baca Juga: Head to Head Timnas Indonesia Vs Irak, Vietnam dan Filipina - Semua Pernah Dikalahkan Skuad Garuda
Namun, cerita perjalanan Tim Merah Putih di Grup F bakal berbeda karena lawan yang dihadapi memiliki kualitas yang jauh lebih bagus.
Selama ini musuh bebuyutan Timnas Indonesia selalu Vietnam dan masih berlangsung hingga saat ini.
Hal ini karena Vietnam memang selalu menjadi mimpi buruk Timnas Indonesia dalam beberapa waktu terakhir.
Tim berjulukan The Golden Star itu selalu membuat para pemain Timnas Indonesia mengalami kesulitan.
Beberapa kali Skuad Garuda bahkan harus puas finis di posisi runner up karena kalah dari Vietnam di beberapa turnamen kelompok usia.
Vietnam memang tim yang kuat.
Sebelumnya Timnas Vietnam menjadi satu-satunya wakil Asia Tenggara yang lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
Dalam beberapa pertandingan belakangan ini, Vietnam memang dinilai tampil kurang memuaskan.
Baca Juga: Shin Tae-yong Kirim Tim Analis ke Laga Yordania Vs Irak, Publik Negeri 1001 Malam Tertawa
Namun, The Golden Star tak bisa dianggap enteng karena mereka juga sering bertemu dengan Timnas Indonesia.
Alhasil, Vietnam tak akan terlalu asing dengan Timnas Indonesia.
Akan tetapi, saat berbicara soal lawan terberat Tim Merah Putih pada putaran kedua, tentu saja nama Irak harus dikedepankan.
Irak dipastikan akan menjadi ujian pertama tim asuhan Shin Tae-yong di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Irak bakal menjamu Timnas Indonesia lebih dulu pada 16 November 2023.
Untuk itu, sebelum Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan berjuang di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia ini, pencinta sepak bola di Tanah Air bisa mengintip bagaimana kualitas Irak, yang dinilai sebagai salah satu tim terkuat di Asia.
Tentu saja penilaian itu diberikan bukan tanpa dasar dan alasan yang jelas.
Baca Juga: Bakal Jadi Lawan Timnas Indonesia, Kata Pelatih Irak soal Kualifikasi Piala Dunia 2026
Anggapan tersebut bisa melekat pada Irak karena mereka memang bisa bersaing di tingkat dunia.
Tim berjulukan Lions of Mesopotamia tersebut bahkan pernah mencatatkan namanya pada ajang Piala Dunia.
Irak pernah tampil pada ajang berskala dunia tersebut dengan melawan negara-negara kuat di Piala Dunia.
Dengan pernah lolos dan tampil di Piala Dunia, tentu saja tim yang satu ini telah memiliki akar yang bagus.
Tak mengejutkan saat Irak berhasil keluar sebagai juara di Piala Asia 2007.
Dengan sekilas catatan ini, Irak tentu saja bisa diyakini akan menjadi salah satu tim yang paling menakutkan untuk Timnas Indonesia.
Mereka bakal menjadi lawan yang berat buat Timnas Indonesia karena telah memiliki catatan mentereng.
Federasi Sepak Bola Irak pertama kali dibentuk pada tahun 1948.
Setelah dibentuk, tim nasional mereka dikirim ke beberapa ajang internasional.
Mereka bahkan cukup percaya diri mengirim pemainnya ke Olimpiade, Piala Asia, dan tentu tampil di Piala Dunia.
Tim yang satu ini memang bisa menjadi lawan paling mengerikan untuk Timnas Indonesia.
Pasalnya, catatan yang dimiliki oleh Irak tak main-main.
Bahkan dengan melihat catatannya hingga saat ini, Vietnam dipastikan lewat.
Irak memang mendapatkan julukan sebagai salah satu tim terkuat di Asia karena kualitas mereka yang tak main-main.
Catatan terbaik Timnas Irak yakni bisa lolos dan tampil di Piala Dunia.
Mereka telah ikut berpartisipasi menjadi peserta di Piala Dunia pada tahun 1986.
Tentu saja ini menjadi catatan terbaik buat Irak selain mereka juga pernah meraih gelar juara Piala Asia.
Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia di Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, Langsung Away Lawan Irak
Sejak tampil untuk pertama kalinya di Piala Asia pada tahun 1972, mereka selalu berusaha untuk mengejar gelar.
Namun, gelar tersebut baru didapatkan dan direngkuh Irak pada tahun 2007.
Tak hanya bermodalkan catatan-catatan tersebut.
Irak dipastikan bakal lebih garang lagi pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia nanti.
Hal ini dikarenakan sekarang banyak pemain Irak yang bermain di Eropa.
Tak sedikit pemain bagus milik Irak berkarier di luar negeri seperti Portugal dan Swiss.
Beberapa nama pemain Timnas Irak mungkin tak asing lagi di telinga pencinta sepak bola Tanah Air.
Ada satu pemain Irak yang saat ini tengah memperkuat Utrecht FC sekaligus merupakan mantan pemain Manchester United.
Pemain tersebut yakni Zidane Iqbal yang memang cukup mencuri perhatian.
Pemain yang berposisi sebagai gelandang tengah itu saat ini masih berusia 20 tahun.
Akan tetapi, dia pernah bergabung dengan klub raksasa Liga Inggris sekelas Manchester United.
Pada tahun ini, Zinade Iqbal telah bergabung dengan Utrecht.
Dengan kehebatannya itu, tentu saja dia telah mendapatkan kepercayaan tampil membela Irak di banyak laga.
Zidane Iqbal telah beberapa kali membela Tim Nasional Irak dari senior hingga U-23.
Dia telah menjadi salah satu pemain andalan Irak sejak tahun 2022.
Dengan didukung pemain seperti Iqbal, pada tahun ini Irak telah mencatat beberapa prestasi.
Irak berhasil meraih gelar juara pada Arabian Gulf Cup 2023.
Selain itu Irak juga keluar sebagai juara King’s Cup.
Dengan catatan ini, tentu saja bisa dipastikan Irak bukan lawan yang mudah.
Pasalnya, dua gelar juara itu didapatkan setelah Irak mengalahkan Oman serta Thailand.
Melihat situasi ini, Timnas Indonesia dipastikan harus benar-benar berjuang mulai bulan depan.
Setiap laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pasti akan menjadi pertandingan berat untuk Timnas Indonesia.
Termasuk saat melawan Filipina, yang juga tak bisa dianggap mudah.
Mereka bisa saja merepotkan Timnas Indonesia selama tampil nanti.
Untuk itu, Shin Tae-yong pun telah dibuat pusing memikirkan strategi yang bakal diterapkan pada November nanti.
Lawan-lawan Timnas Indonesia pada putaran kedua ini memang tak ada yang bisa disikapi dengan agak santai, tidak seperti Brunei di putaran pertama.