Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penyerang PSS Sleman, Hokky Caraka angkat bicara usai cetak gol debutnya untuk Timnas Indonesia.
Penyerang asal Kabupaten Gunungkidul tersebut sukses tampil bersinar saat main untuk Skuad Garuda.
Pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 lawan Brunei Darussalam, Hokky Caraka langsung dipercaya untuk debut sebagai starter di lini serang Skuad Garuda.
Meski gagal bersinar pada leg pertama, penyerang 19 tahun tersebut langsung menebusnya pada laga kedua di Brunei Darussalam saat kembali dipercaya sebagai starter.
Hokky Caraka sukses membukukan dua gol untuk Timnas Indonesia.
Tak hanya itu, Hokky Caraka juga menyumbang 1 assist untuk gol keempat yang dicetak oleh Witan Sulaeman.
Hokky Caraka mengaku sangat senang diberikan kesempatan untuk tampil bersama Timnas Indonesia.
Ia juga senang bisa menjawab kepercayaan Shin Tae-yong dengan gol perdana untuk Timnas Indonesia.
Baca Juga: Duel Timnas Indonesia Vs Brunei Darussalam Leg Kedua Masuk Buku Sejarah Hokky Caraka
"Alhamdulillah saya sangat bersyukur telah diberikan kemenangan dan kepercayaan dari tim pelatih untuk bermain di dua pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 menghadapi Brunei Darussalam," ungkapnya di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (19/10/2023) sore.