Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Denmark Open 2023 - Revans Fikri/Bagas Gagalkan Fajar/Rian Pertahankan Gelar

By Delia Mustikasari - Sabtu, 21 Oktober 2023 | 21:47 WIB
Aksi ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana pada babak kedua Denmark Open 2023 (PBSI.ID)

BOLASPORT.COM - Pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana memenangi derbi ganda putra Indonesia pada semifinal Denmark Open 2023.

Bertemu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto , Fikri/Bagas menang 21-11, 16-21, 21-12 di Jsyke Bank Arena, Odense, Denmark, Sabtu (21/10/2023).

Fikri/Bagas berhasil menipiskan skor menjadi 2-5 dalam rekor pertemuan dengan Fajar/Rian.

Fikri/Bagas juga membuat Fajar/Rian gagal mempertahankan gelar pada turnamen BWF World Tour Super 750 itu.

Jalannya pertandingan.

Fajar/Rian mencetak angka lebih dulu pada awal gim pertama. Fikri/Bagas lalu mendekat dan menjauh 2-1.

Fikri/Bagas mengajukan challenge yang membuat mereka unggul 3-1. Keunggulan ini mereka lanjutkan 4-1.

Pengembalian Fajar yang melebar membuat Fikri/Bagas menjauh 5-1.

Fajar/Rian berusaha mengejar ketinggalan 2-5, tetapi Fikri/Bagas membuka jarak 7-2.

Fikri/Bagas terus menekan permainan Fajar/Rian hingga menjauh 8-2. Fajar/Rian berusaha bangkit 3-8 setelah smes Rian tidak mampu diredam Fikri/Bagas.

Namun, kondisi tersebut tidak bertahan lama setelah Fikri/Bagas menggandakan keunggulan.

Pertahanan dan serangan Fikri/Bagas berlanjut hingga mereka memimpin 10-5. Fajar/Rian sempat menahan laju juara All England 2022 itu 7-10.

Fikri/Bagas yang sudah unggul menutup pada interval 11-7.

Baca Juga: MotoGP Australia 2023 - Kembali Selamat dari Zona Bahaya, Francesco Bagnaia Tak Heran dengan Kesengsaraan Jorge Martin

Selepas jeda interval, Fikri/Bagas mempertebal keunggulan 12-7 yang dibalas dengan Fajar/Rian dengan tambahan poin 8-12.

Fikri/Bagas semakin mendominasi 16-8 setelah kesalahan yang dibuat Fajar/Rian. Fajar/Rian mendekat 9-16.

Tetapi, Fikri/Bagas kian mantap menyerang dengan gap jauh 18-9. Kesalahan kembali menguntungkan Fikri/Bagas 19-10.

Fajar/Rian menipiskan jarak 11-19, tetapi Fikri/Bagas bermain konsinsten dan merebut gim ini menjadi milik mereka dalam tempo 13 menit.

Pada gim kedua, Fajar/Rian bermain lebih agresif hingga mendapat angka pertama 2-0.

Tetapi, mereka kembali melakukan kesalahan yang memberi poin bagi Fikri/Bagas. Fajar/Rian menjauh 4-1.

Perlahan Fikri/Bagas menyamakan kedudukan 4-4 dan berbalik memimpin 5-4. Fajar/Rian sampai dibuat kewalahan menghadapi penempatan bola Fikri/Bagas.

Fikri/Bagas semakin menjauh 7-4, tetapi Fajar/Rian merespons dengan tambahan angka 5-7.

Baca Juga: Hasil Denmark Open 2023 - Mode Serigala Menyala, Marin Pulangkan Penakluk Gregoria dengan Skor Akhir 7

Fajar/Rian berusaha menipiskan selisih skor 7-8, tetapi Fikri/Bagas terus menjauh 9-7.

Tensi pertandingan semakin tinggi yang diwarnai dengan reli panjang hingga Fajar/Rian mendekat 8-9 dan mencatat skor imbang 9-9.

Fikri/Bagas yang bermain lebih taktis dan minim kesalahan kembali memimpin pada interval 11-9.

Seusai interval, pengamatan Rian yang kurang pas membuat Fikri/Bagas mempertebal keunggulan 12-9. Fajar/Rian lalu menebusnya dengan tambahan angka 11-12.

Fikri/Bagas menjaga momentum 13-11 yang direspons Fajar/Rian dengan tambahan angka 12-13.

Fajar/Rian bermain lebih menyerang hingga menyamakan skor 14-14.

Kedua pasang pemain selanjutnya terlibat aksi saling bergantian mencetak poin hingga kedudukan 15-15. Fajar/Rian lalu mencetak empat poin berikutnya untuk unggul 19-15.

Fikri/Bagas mengejar ketinggalan 16-19 yang dibalas Fajar/Rian dengan game point 20-16. Fajar/Rian lalu melanjutkan dengan memaksa dimainkannya rubber game.

Pada gim penentuan, Fikri/Bagas unggul lebih dulu 2-0, tetapi Fajar/Rian mendekat 1-2.

Fikri/Bagas menjauh 3-1, tetapi kondisi tersebut tidak bertahan lama setelah Fajar/Rian mendekat 2-3.

Setelah itu, Fikri/Bagas selalu unggul hingga menyentuh angka 21 lebih dulu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P