Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga Inggris - Cocoklogi Serbatiga bagi Arsenal

By BolaSport - Minggu, 22 Oktober 2023 | 14:45 WIB
Winger Arsenal, Bukayo Saka, mencetak gol ke gawang Tottenham Hotspur lewat titik putih pada matchweek 6 Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Emirates, Minggu (24/9/2023). (HENRY NICHOLLS)

Daniel Sianturi, Pengamat Sepak Bola

BOLASPORT.COM - Arsenal hanya mampu mencuri satu poin dari lawatan mereka ke Stamford Bridge pada Liga Inggris musim 2023-2024.

Arsenal bermain imbang 2-2 menghadapi Chelsea pada Sabtu (21/10/2023).

Harus puas dengan hasil imbang, Martin Odegaard dkk. masih mempertahankan catatan mereka yakni belum terkalahkan di Liga Inggris musim ini.

Sejumlah fakta dari hasil imbang yang diperoleh Arsenal dalam laga melawan Chelsea menjadi cerita menarik.

Skor akhir 2-2 merupakan hasil imbang ketiga bagi pasukan Mikel Arteta di Liga Inggris musim ini.

Menariknya dalam tiga hasil imbang bagi Arsenal, pertandingan-pertandingan tersebut selalu berkesudahan dengan skor identik, 2-2.

Tak berhenti sampai di situ, tiga hasil imbang dengan skor 2-2 tersebut diterima Arsenal saat melakoni duel dengan tim sekota alias klub asal London.

Sebelum bermain sama kuat dengan Chelsea, Arsenal bermain imbang dengan skor 2-2 saat bersua Fulham dan Tottenham Hotspur.

Satu fakta lainnya adalah selalu ada hukuman penalti dalam laga-laga yang menghasilkan skor imbang bagi Arsenal sejauh ini.

Saat menghadapi Chelsea, tim berjulukan The Gunners mendapatkan hukuman penalti dari wasit.

Dalam dua kali kesempatan bermain imbang sebelumnya, justru tim asal London Utara tersebut yang memperoleh hadiah penalti dari pengadil pertandingan.

Serupa dengan pemain Chelsea, Cole Palmer yang sukses mengeksekusi tendangan penalti tadi malam, Bukayo Saka yang maju mengambil tendangan penalti bagi Arsenal saat bersua Fulham dan Tottenham Hotspur juga berhasil mengonversi tendangan penalti menjadi gol.

Tiga eksekusi penalti yang hadir pada tiga laga imbang bagi Arsenal sejauh ini dilakukan dengan kaki kiri sang algojo.

Sejauh ini Arsenal belum pernah mencatatkan tiga kemenangan beruntun.

Fakta unik hadir bahwa Martin Odegaard dkk. selalu gagal menang saat melakoni pekan dengan kelipatan tiga.

Arsenal bermain imbang dengan Fulham pada pekan ketiga, bermain sama kuat dengan Tottenham Hotspur pada pekan keenam, dan hasil imbang dengan Chelsea Stamford Bridge menjadi pemandangan terbaru bagi Arsenal saat menjalani pekan kesembilan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P