Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - French Open 2023 menghadirkan sejumlah kejutan dengan para juara bertahan yang harus angkat koper lebih dulu.
Tiga pasangan juara bertahan sudah dipastikan gagal mempertahankan gelar pada turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 750 itu.
Setelah ganda putri Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan yang tidak ikut bertanding karena mengalami cedera.
Dua juara bertahan lainnya menyusul saat sudah bertanding dalam kompetisi yang digelar di Glaz Arena, Rennes, Prancis.
Adalah raja bulu tangkis tunggal putra, Viktor Axelsen.
Axelsen kembali mundur di tengah-tengah pertandingan saat berlaga pada babak pertama French Open 2023.
Pemain unggulan kesatu itu mundur hanya kuat melakoni satu gim saja ketika bersua wakil Hong Kong, Ng Ka Long Angus.
Axelsen terhenti usai memutuskan mundur saat ia tertinggal dengan skor 17-21 pada gim pembuka.
Tahun lalu, Axelsen sukses menyabet gelar di Negeri Mode dengan mengandaskan rekan senegara, Rasmus Gemke di final dengan skor 21-14, 21-15.
Juara bertahan ketiga yang gagal mempertahankan gelar ada ganda putra nomor satu dunia yang baru, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.
Pada French Open 2022, mereka keluar sebagai kampiun usai mengalahkan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) di final.
Baru dua pekan, Rankireddy/Shetty langsung merasakan panasnya takhta pemain nomor satu dunia.
Juara Asian Games 2022 Hangzhou itu mendapatkan pelajaran dari ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Mereka kalah dalam pertarungan sengit selama 64 menit dari Ahsan/Hendra, dengan skor 23-25, 21-19, 19-21.
Ya, French Open 2023 menjadi turnamen pertama bagi Rankireddy/Shetty setelah resmi menyandang sebagai pemain nomor 1 dunia.
Hal itu setelah mereka mundur dari turnamen sebelumnya pada Denmark Open 2023.
Dengan begitu, juara bertahan yang berpeluang mempertahankan gelarnya masih tersisa pada nomor tunggal putri, He Bing Jiao dan ganda campuran, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong yang keduanya berasal dari China.
Sementara itu, nestapa juga dialami ganda putri nomor satu dunia dari China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.
Chen/Jia dikejutan oleh rekan senegara mereka sendiri, Liu Sheng Shu/Tan Ning.
Pasangan yang baru menjuarai Denmark Open 2023 itu kandas lewat pertarungan tiga gim selama 62 menit, dengan skor 11-21, 21-9, 14-21.
Pertandingan itu menjadi pertemuan pertama bagi kedua pasangan. Namun kekalahan yang diterima Chen/Jia membuat mereka harus menunda untuk berjaya lagi di tanah Prancis.
Terakhir kali Chen/Jia menjuarai ajang French Open pada tahun 2016 saat masih bernama Super Series.
Liu Sheng Shu memang merupakan pemain muda potensial China yang menyabet gelar Kejuaraan Dunia Junior 2022.
Namun saat itu Liu berpasangan Wang Ting Ge, mereka mengalahkan ganda putri Indonesia, Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose.
Tahun ini, Liu sudah berganti partner dua kali, pernah bermain bersama Zhang Shu Xian hingga berhasil merebut gelar Indonesia Masters.
Sementara bersama Tan Ning, Liu sudah menyabet dua gelar pada Spain Masters dan US Open.
Baca Juga: French Open 2023 - Rehan/Lisa Nekat, Pembalasan Epik Selamatkan Muka Ganda Campuran Indonesia